Gerakkan kaki bayi seperti mengayuh sepeda secara rutin. Ini jadi salah satu cara ampuh melancarkan BAB bayi yang keras.
Mandi air hangat bisa membantu mengendurkan otot perut bayi.
Selain itu, mandi air hangat juga bisa membantu bayi berhenti mengejan.
Ini juga bisa meringankan beberapa ketidaknyamanan yang berhubungan dengan sembelit.
Moms coba menyiasati dengan memberikan perubahan pola makan pada bayi.
Bila bayi sudah MPASI, beri banyak buah dan sayuran karena kandungan seratnya tinggi.
Kandungan serat tinggi pada buah dan sayuran bisa merangsang kinerja usus.
Beberapa makanan bayi untuk mengatasi sembelit diantaranya:
- Apel tanpa kulit, buah pir, plum
- Brokoli
- Biji-bijian seperti oatmeal, roti gandum, atau pasta
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR