Penerapan disiplin juga dapat membuat si prasekolah berani dalam menentukan sikap. Misal, anak diminta untuk tidur sendiri.
Nah, kebiasaan mendisiplinkan anak untuk tidur sendiri di kamar akan membuatnya tidak takut tidur sendirian.
Namun bila pembiasaan disiplin ini tak dilakukan, jangankan diminta tidur sendiri, masuk ke kamarnya saja anak tidak mau.
Ketakutan semacam ini akan membuat anak menjadi kurang kreatif karena dia tak bisa melakukan sesuatu dengan baik.
Maka, berikanlah arahan yang baik demi terciptanya keberanian si prasekolah.
4. Punya Inisiatif Baik
Sering, kan anak mengkritik kekeliruan yang kita lakukan?
Umpama, ketika kita telat memintanya untuk tidur karena keasyikan menonton televisi, anak malah yang mengingatkan, "Ma, sekarang kan waktunya tidur, kita ke kamar yuk!"
Sebaliknya, bila tidak ada arahan disiplin sering kali inisiatif sama sekali tak dimiliki anak.
Anak akan terus saja bermain hingga larut malam meskipun jadwal tidurnya sudah lewat. Atau anak akan membiarkan begitu saja mainannya tanpa ada inisiatif untuk membereskannya.
Dia pikir, ada orangtuanya yang setiap saat bersedia menyimpan mainan-mainannya dengan baik.
Baca Juga: Pentingnya Dads Berperan Sama Mengajarkan Anak Disiplin, Begini Triknya
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR