Nakita.id - Kehidupan artis ternama Nia Ramadhani semenjak menikah dengan Ardie Bakrie terus menyita perhatian hingga kini.
Bagaimana tidak? semenjak menikah dengan Ardie tentu saja kehidupan Nia serba kecukupan.
Nia juga tidak perlu banting tulang bekerja di dunia hiburan.
Selama ini, Nia bekerja di dunia hiburan untuk sekedar mengisi waktu luangnya saja.
Kehidupan Nia selama ini memang serba mewah dan terlihat begitu enak.
Hal tersebutlah yang membuat banyak orang iri dengan kehidupan Nia.
Banyak sekali orang yang ingin bernasib sama seperti Nia.
Tapi belum lama ini, Nia justru bongkar perasaannya selama menjalani peran sebagai istri dari konglomerat.
12 tahun menjalani rumah tangga memang bukan perkara yang mudah bagi Nia.
Ia merasa selama ini kehidupan rumah tangganya baik-baik saja.
Bahkan ia tidak pernah menangis bersama dengan suaminya Moms.
Tapi di balik itu semua, Nia dan Ardie baru sadar bahwa kehidupan mereka tidak baik-baik saja.
"Karena selama 12 tahun menikah aku enggak pernah menangis bersama, hidupnya oke-oke aja semuanya tapi ternyata enggak oke," tutur Nia dalam kanal Youtube Merry Riana.
Nia dan Ardie baru menyadari kehidupannya tidak baik-baik saja setelah tersangkut kasus narkoba.
Seperti kita ketahui, tertangkapnya Nia dan Ardie oleh pihak kepolisian atas penyalahgunaan obat terlarang tentu saja membuat banyak orang kaget.
Banyak yang tak menyangka, bahwa Nia dan Ardie justru menggunakan barang terlarang tersebut.
Padahal Nia dan Ardie berasa dari keluarga yang terpandang di Indonesia.
Tapi di balik kejadian itu, Nia dan Ardie pun sama-sama belajar.
"Baru ketahuannya tuh pas kejadian ini. Akhirnya, di tempat rehab kita jadi belajar satu sama lain," sambung Nia.
Nia mengatakan, selama di tempat rehab ia berusaha belajar lebih jauh tentang dirinya sendiri.
Begitu pula dengan suaminya, yang ternyata baru sadar memiliki banyak luka di dalam dirinya.
Luka tersebut pun selama ini ia tutupi dan berusaha terlihat baik-baik saja.
"Aku belajar tentang diri aku lebih lagi. Ardie ternyata juga dia punya luka-luka yang ia sebenarnya pengin tutupin sebagai laki-laki, kaya dia oke kok enggak ada masalah apa-apa ternyata banyak juga," tutur Nia.
Musibah ditangkapnya Nia dan Ardie justru membuat keduanya lebih mengetahui satu sama lain.
Di tempat rehab pun akhirnya, Nia dan Ardie tumbuh bersama menjadi probadi yang lebih baik dan kuat.
"Justru momen kita tahu satu sama lain ya di situ. Akhirnya, membuat kita berdua growth di tempat rehab meski suasananya kurang oke tapi justru membuat kita semakin kuat," jelas Nia.
Bahkan kini Nia tidak menyangka, bahwa pernikahan yang ia jalani seasik sekarang.
"Justru aku enggak nyangka aja, sekarang bisa seenak ini pernikahannya gitu," tutup Nia.
Nia dan Ardie pun kini sudah benar-benar terbebas dari ketergantungan obat terlarang tersebut.
Selain tumbuh menjadi pribadi yang baik, keduanya juga selalu berusaha menjadi orangtua yang hebat untuk anak-anaknya.
Seperti kita ketahui, Ardie juga sangat dekat dengan anak-anaknya meskipun setiap hari ia sibuk.
Kita doakan saja ya Moms, semoga rumah tangga Nia dan Ardie semakin baik.
Sehingga keduanya bisa terus bersama untuk mendidik anak-anaknya.
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR