Nakita.id - Informasi mengenai olahraga terbaik untuk ibu hamil penting untuk diketahui.
Jenis olahraga terbaik bagi ibu hamil tentu berbeda dengan orang pada umumnya.
Selain melakukan olahraga terbaik ibu hamil, perlu dilihat juga mengenai kondisi kesehatannya.
Melansir March of Dimes, olahraga tidak akan meningkatkan risiko keguguran bagi kehamilan yang sehat.
Bahkan, ibu hamil yang sehat membutuhkan setidaknya 2,5 jam aktivitas aerobik intensitas sedang setiap minggu.
Aktivitas aerobik bisa membuat ibu hamil bernapas lebih cepat serta detak jantung yang lebih cepat.
Olahraga bisa membuat ibu hamil berkeringat.
Namun, sebaiknya ibu hamil tidak melakukan olahraga sebanyak 2,5 jam sekaligus.
Sebaiknya, baik 2,5 jam itu dalam seminggu. Misalnya pada satu hari 30 menit, diber jeda, kemudian 30 menit pada hari berikutnya, dan seterusnya.
Moms juga bisa membagi waktu 30 menit dalam sehari itu sebanyak 3 sesi, misal pada pagi hari 10 menit, siang hari 10 menit, malam hari 10 menit, dan sebagainya.
Jalan cepat merupakan latihan yang bagus untuk ibu hamil.
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR