Nakita.id – Cara membersihkan emas agar tidak pudar, berikut ini langkah-langkahnya.
Memerhatikan cara membersihkan emas agar tidak pudar penting untuk dilakukan.
Mengapa cara membersihkan emas agar tidak pudar penting, karena dapat memengaruhi kondisi emas.
Apalagi, jika Moms ingin menjual emas tersebut.
Ya, perlu Moms ketahui kalau harga jual emas akan bergantung pada kondisi emas.
Apabila emas yang dijual dalam kondisi kusam, tergores, dan pudar warnanya, maka harga yang ditawarkan tentu tidak tinggi.
Untuk mencegah hal tersebut, maka Moms perlu merawat emas dengan sebaik-baiknya.
Perhatikan juga cara membersihkannya, karena ada beberapa cara yang justru bisa membuat warna emas menjadi pudar.
Lantas, bagaimana cara membersihkan emas agar tidak pudar?
Begini penjelasannya.
Ada beberapa hal yang perlu Moms lakukan untuk menjaga warna emas tidak pudar.
Baca Juga: Cara Mudah Membersihkan Emas yang Menghitam Agar Bisa Langsung Berkilau Kembali!
Jika Moms tipe orang yang malas melepas cincin emas ketika beraktivitas, baik itu saat mandi atau berolahraga, jangan harap cincin akan tetap terlihat bagus.
Pasalnya, emas sebaiknya tidak terlalu sering terpapar bahan kimiawi.
Misalnya, seperti sampo, sabun mandi, hingga keringat.
Ya, emas juga sama seperti barang metal lainnya, Moms.
Apabila terkena cairan kimia, ada proses oksidasi dan akan memudarkan logam emas.
Karena itu, usahakan sebisa mungkin emas tidak terkena sabun, cairan pembersih, atau pun keringat.
Untuk itu, saat olahraga dan mandi, perhiasan disarankan untuk dilepas.
Saat hendak membersihkan emas, Moms perlu menggunakan peralatan yang tepat.
Ya, untuk membersihkan emas, Moms sebaiknya menggunakan sikat gigi anak-anak.
Namun, pastikan sikat gigi tersebut berbulu lembut ya, Moms.
Sikat gigi anak-anak yang berukuran kecil dapat membersihkan ornamen dan celah-celah pada emas yang mudah bernoda.
Baca Juga: Cara Jual Emas Tanpa Surat di Daerah Jakarta Selatan, Bisa ke Toko atau Online
Sikat gigi anak dapat menjadi pengganti kuas yang biasa dipakai membersihkan emas.
Setelah dibersihkan, jangan lupa menaruh perhiasan di tempatnya masing-masing.
Usahakan untuk tidak menumpuk perhiasan ya, Moms.
Karena, penumpukan perhiasan bisa menimbulkan goresan.
Meski tak boleh terpapar sabun terlalu sering, Moms masih bisa membersihkan perhiasan.
Caranya adalah dengan merendamnya di air hangat.
Namun, saat direndam tak boleh terlalu lama ya, Moms.
Setelah itu, gosok emas secara perlahan, kemudian keringkan dengan kain halus.
Misalnya, seperti lap khusus kacamata agar tidak tergores.
Nah, itu dia Moms cara membersihkan emas agar tidak pudar.
Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Cara Membersihkan Emas Sendiri di Rumah Anti Ribet
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR