Ekosistem terestrial adalah ekosistem darat, contohnya seperti:
- Hutan Hujan Tropis: Terdapat di daerah tropik dan subtropik.
Dalam hutan hujan tropis sering terdapat tumbuhan khas, yaitu liana (rotan) dan anggrek sebagai epifit.
Hewannya antara lain, kera, burung, badak, babi hutan, harimau, burung hantu, dan banyak lagi
- Taiga: Terdapat di belahan bumi utara dan pegunungan daerah tropik, ciri-cirinya suhu yang rendah di musim dingin.
Biasanya taiga merupakan hutan yang tersusun atas satu spesies seperti konifer, pinus, dan sejenisnya.
Hewan yang tinggal disana antara lain moose, beruang hitam, ajag, dan burung-burung yang bermigrasi ke selatan pada musim gugur.
Ekosistem buatan adalah ekosistem yang diciptakan manusia untuk memenuhi kebutuhannya, contohnya seperti:
Bendungan, hutan tanaman produksi seperti jati dan pinus, agroekosistem berupa sawah tadah hujan, sawah irigasi, dan perkebunan sawit.
Selain itu, ada juga ekosistem pemukiman seperti kota dan desa.
Ekosistem kota memiliki metabolisme tinggi sehingga butuh energi yang cukup banyak serta memiliki pengeluaran yang eksesif seperti polusi dan panas.
Baca Juga: Ringkasan Lengkap Bab 7 Mengenai Keanekaragaman Makhluk Hidup Buku IPA SMA Kelas X Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR