Madu adalah penekan batuk alami yang dapat diminum dengan air hangat sederhana atau digunakan untuk membuat teh madu dengan beberapa tetes lemon.
Bahan dextromethorphan yang ada dalam madu menjadikannya obat alami yang efektif untuk mengurangi sekresi lendir dan meredakan peradangan di tenggorokan.
Obat rumahan sederhana yang selalu bisa andalkan, berkumur dengan air.
Air garam dianggap osmotik dan karenanya diyakini mengubah arah gerakan cairan, yang dapat menenangkan tenggorokan yang gatal dan mengurangi penumpukan lendir.
Obat batuk ibu menyusui yang aman berikutnya yaitu minyak kayu putih.
Minyak kayu putih dapat diambil dengan menambahkan beberapa tetes ke uap atau dicampur dengan minyak pembawa apa pun.
Kemudian dioleskan ke tenggorokan dan dada untuk meredakan batuk. Selain itu, obat ini juga dapat membantu meredakan nyeri otot dan mengurangi peradangan.
Obat alami yang aman untuk ibu menyusui berikutnya adalah perasan jeruk nipis.
Cara pembuatannya, Moms cukup cukup campurkan perasan air jeruk nipis dengan air hangat dan tambahkan kecap secukupnya. Kemudian, diminum teratur setidaknya 3 kali sehari.
Bagi Moms yang memiliki masalah dengan lambung sebaiknya perlu berhati-hati.
Selain itu, hindari meminum obat ini dengan perut kosong.
Baca Juga: Catat! Inilah Pilihan Obat Batuk yang Aman Digunakan untuk Ibu Hamil
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR