Nakita.id – Membangunkan anak yang sedang tidur memang tidak mudah.
Apalagi, jika sudah waktunya sekolah, rasanya Si Kecil menjadi semakin sulit untuk bangun.
Namun, bukan berarti Moms dan Dads lantas sampai berteriak ataupun menghukum anak.
Hal itu tentu bukanlah cara yang tepat.
Pasalnya, alih-alih bangun, cara tersebut justru bisa berdampak negatif pada Si Kecil.
Lantas, bagaimana cara membangunkan anak yang sedang tidur?
Tenang saja, Nakita sudah mengumpulkan beberapa cara supaya Si Kecil mudah bangun untuk pergi ke sekolah.
Beberapa cara ini pun bisa Dads praktikkan untuk berperan sama membantu Moms membangunkan Si Kecil.
Yuk, disimak tips-tipsnya!
Melansir dari Medicine Net, inilah beberapa cara membangunkan anak dari tidur.
Setiap anak itu berbeda. Beberapa anak mungkin bisa tidur cepat, tapi ada juga yang tidurnya larut malam.
Baca Juga: 5 Cara Berperan Sama Melatih Anak Tidur Sendiri, Salah Satunya Singkirkan Barang-barang Ini
Jika anak sulit bangun di pagi hari, sebaiknya Dads bangun jauh sebelum waktu yang dibutuhkan anak untuk berangkat sekolah.
Anak harus mendapatkan kualitas tidur yang cukup agar mereka dapat bangun tepat waktu tanpa kesulitan.
Terlalu banyak kebisingan, dengkuran saudara, terlalu banyak cahaya, tidur terlalu larut, suhu kamar, tempat tidur mereka, terlalu banyak berolahraga, waktu layar sebelum tidur, merupakan beberapa faktor yang dapat memengaruhi kualitas tidur anak.
Maka dari itu, anak-anak perlu tidur di lingkungan di mana mereka merasa aman dan nyaman.
Mulailah hari dengan mengucapkan kata-kata yang baik kepada anak-anak seperti "Aku sayang kamu!" atau hal-hal yang Dads sukai dari mereka.
Bicaralah dengan mereka tentang semua hal menakjubkan yang dapat mereka lakukan.
Hal ini nantinya akan membantu anak memulai hari dengan bahagia dan positif.
Selain itu, kata-kata yang positif juga membuat anak merasa dicintai dan dihargai.
Memutar musik adalah cara yang bagus untuk membangunkan mereka.
Sebaiknya pilih lagu-lagu yang disukai oleh Si Kecil.
Jika sebaliknya, memutar musik hanya akan menghancurkan suasana hati anak.
Bau makanan bisa membangunkan anak. Memasak makanan yang disukai anak akan memberi mereka dorongan untuk bangun dari tempat tidur.
Memiliki waktu tidur dan bangun rutin setiap hari, termasuk akhir pekan, akan membantu anak bangun dengan mudah.
Memasukkan daftar periksa sederhana untuk mereka ikuti di pagi hari akan menjadi rutinitas dan membantu mendisiplinkan mereka.
Menyalakan suara dengan menggunakan alarm keras hanya membuat anak akan mematikannya.
Sebagai gantinya, Dads bisa menyalakan peralatan rumah tangga, seperti menyedot debu, kipas angin, dan lain-lain.
Hewan peliharaan adalah cara yang bagus untuk membangunkan seorang anak.
Hal ini juga menyenangkan bagi anak dan langsung menempatkan mereka dalam suasana hati yang positif di pagi hari.
Hewan peliharaan ini bisa berupa anjing, kucing, atau bahkan burung.
Tubuh manusia diatur untuk bangun dengan sinar matahari alami.
Membuka gorden untuk membiarkan cahaya alami masuk dapat membantu membangunkan anak.
Nah, itu dia Dads beberapa cara berperan sama membangunkan anak yang sedang tidur. Semoga bermanfaat!
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR