Nakita.id – Sudahkah rutin minum air hangat setiap harinya, terutama di pagi hari?
Jika belum, yuk mulai sekarang biasakan untuk rutin minum air hangat setiap pagi.
Minum air hangat punya banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.
Adapun manfaatnya mulai dari meningkatkan metabolisme, hingga melancarkan pencernaan.
Inilah beberapa manfaat minum air hangat untuk kesehatan, dikutip dari Netmeds.
1. Membersihkan Racun dari Tubuh
Selain berkhasiat membersihkan racun dari tubuh, manfaat minum air hangat juga dapat memecah makanan dan memberi energi pada sistem pencernaan, sehingga lebih mudah dicerna.
Saat mengalami sembelit, asam lambung, batuk dan pilek, cobalah minum air hangat untuk meredakannya.
2. Meredakan Sembelit
Minum air hangat membantu dalam mengobati sembelit.
Minum air hangat saat perut kosong di pagi hari dapat meningkatkan pergerakan usus, meredakan sakit perut, memecah makanan dan membantunya melewati usus dengan lancar.
Baca Juga: Jangan Sampai Kekurangan Cairan, Ini Kebutuhan Air Putih Anak Per Hari
Stimulasi usus bisa membantu tubuh kembali ke fungsi normal.
3. Meredakan Sakit
Ketika mengalami migrain dan nyeri menstruasi, Moms bisa minum air hangat untuk meredakannya.
Panas yang dihasilkan oleh air hangat dikenal memiliki efek penyembuhan pada otot perut dan meredakan kram.
4. Menurunkan Berat Badan
Ingin menurunkan berat badan secara alami? Cobalah dengan rutin minum air hangat.
Air hangat meningkatkan suhu tubuh, sehingga meningkatkan laju metabolisme.
Ini dapat membantu membakar lebih banyak kalori dan membantu ginjal berfungsi lebih baik.
5. Memperlambat Penuaan Dini
Manfaat lainnya dapat membantu memperlambat proses penuaan dini dengan memperbaiki sel-sel kulit dan meningkatkan elastisitas.
Agar manfaatnya lebih optimal, bisa tambahkan lemon ke dalam air hangat untuk menjaga keseimbangan pH tubuh.
Baca Juga: Diet Air Putih Tanpa Makan Sama Sekali, Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR