Ini akan membuat lilin bertahan dua kali lebih lama saat dibakar.
Dalam suhu ruang, baterai akan mulai kehilangan dayanya.
Namun ini bisa dicegah dengan menyimpan baterai di dalam freezer.
Cukup bungkus bateri dalam wadah kedap dan kering kemudian taruhlah di freezer.
Cara ini bisa mengurangi risiko daya baterai hilang.
Amplop yang sudah terlanjur ditempelkan biasanya akan sulit untuk dibuka.
Kita pun harus merobek amplop tersebut. Namun jika dirobek, amplop tidak bisa digunakan lagi.
Tetapi kita bisa membuka amplop yang sudah ditempelkan dengan bantuan freezer.
Masukkan amplop ke dalam plastik, lalu masukkan ke dalam freezer selama 1-2 jam.
Setelah itu, keluarkan amplop dan buka bagian yang sudah ditempel dengan pembuka surat atau penggaris.
Amplop yang sudah ditempelkan itu pasti akan terbuka dengan mudah.
Baca Juga: Cara Mengatasi Kulkas Berkarat dengan Bahan Rumahan
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR