Nakita.id - Begini cara menjernihkan minyak goreng bekas dan menghilangkan baunya.
Jadi, Moms bisa menggunakannya lagi untuk memasak dan tidak boros minyak.
Seperti sekarang ini, harga minyak goreng mahal membuat Moms berpikir 2 kali untuk membelinya.
Uang bulanan kadang habis hanya untuk memenuhi sembako, bukan untuk kebutuhan di rumah.
Jadi, trik ini akan membantu Moms dalam menghemat uang belanja bulanan.
Minyak goreng sendiri mudah sekali berganti warna menjadi kecokelatan atau hitam setelah digunakan untul menggoreng makanan.
Sebenarnya perubahan warna minyak tergantung dari jenis makanan yang digoreng.
Jika makanan yang digoreng penuh dengan bumbu, maka secara otomatis, minyak pun akan mudah berganti warna dan kotor.
Jika minyak sudah berganti warna, maka tidak dianjurkan untuk digunakan lagi.
Pasalnya, penggunaan minyak jelantah bisa mendatangkan bahaya bagi kesehatan.
Akhirnya kebanyakan orang lebih memilih menyimpan minyak jelantah tersebut.
Baca Juga: Ternyata Minyak Jelantah Punya Manfaat Lain di Kehidupan, Ini 5 Fakta Produk Olahan Minyak Jelantah
Bahkan, ada pula yang langsung membuangnya begitu saja karena dianggap sudah tidak berguna.
Jadi, hal ini sering membuat Moms boros minyak goreng.
Namun, kini Moms wajib tahu, ternyata minyak goreng bekas bisa dibuat kembali jernih, lo.
Minyak goreng bekas sering disebut dengan minyak jelantah.
Untuk menjernihkan kembali minyak jelantah, Moms bisa menggunakan nasi sisa kemarin.
Melansir dari Sajian Sedap, nasi sisa kemarin akan membuat minyak goreng kembali bisa digunakan untuk memasak.
Nasi sisa kemarin bisa Moms kepal menjadi bola untuk membuat kotoran di minyak tersebut hilang.
Kemudian, masukan kepalan nasi tersebut ke dalam wajan berisi minyak yang kotor dan panas.
Putar-putar nasi mengelilingi minyak dan pasti kotoran kecil langsung menempel pada nasi.
Kalau sudah bersih, Moms bisa mengeluarkan nasi dan membuangnya.
Mudah sekali bukan? Moms tidak perlu lagi membuang-buang minyak karena dianggap sudah kotor.
Baca Juga: Tak Perlu Selalu Ganti Minyak, Ikuti Tips Menjernihkan Minyak Goreng Bekas Pakai Ini!
Selain itu, Moms juga bisa irit minyak goreng di tengah harganya yang sedang melambung tinggi.
Bagikan tips menjernihkan minyak jelantah menjadi seperti minyak goreng baru beli ini pada Moms yang sedang kesusahan juga dalam membeli minyak goreng.
Yang penting punya nasi sisa kemarin dan minyak jelantah, semuanya akan menjadi mudah.
Cara kedua adalah menggunakan kulit pisang.
Masih dari sumber yang sama, untuk membuat minyak jelantah kembali jernih, Moms juga bisa memanfaatkan kulit pisang.
Ya, kulit pisang yang biasa dianggap sampah tak berguna ini ternyata mampu membuat minyak jelantah jadi jernih.
Membuat minyak jelantah jadi jernih, Moms siapkan dulu kulit pisangnya.
Lalu, blender kulit pisang sampai halus. Pastikan tak ada kulit pisang yang masih utuh.
Setelah itu, letakkan kulit pisang di atas saringan dan letakkan di wadah di bawahnya.
Tuangkan minyak kotor ke atas saringan dan biarkan sampai minyak turun ke wadah tersebut.
Kulit pisang yang dihaluskan ini akan memisahkan kotoran dengan minyak.
Baca Juga: Jangan Langsung Dibuang, Inilah Manfaat Minyak Jelantah untuk Menghilangkan Kerak Gosong pada Panci
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR