Akan tetapi, bila nyeri yang dirasakan menyebabkan rasa tidak nyaman, dokter umumnya akan memberikan obat penghilang rasa sakit, seperti paracetamol atau ibuprofen, untuk mengurangi rasa nyeri yang muncul.
Tahukah Moms, mengonsumsi makanan sehat dan bergizi, seperti protein dan serat, secara teratur selama menyusui dan setelah persalinan dapat membantu mempercepat proses pemulihan bekas jahitan operasi caesar.
Jangan lupa memperbanyak asupan cairan tubuh, terutama air putih, Moms. Ini bertujuan untuk memacu produksi air susu ibu (ASI) sekaligus mencegah sembelit (konstipasi).
Nah, untuk menenangkan kulit yang gatal, Moms bisa mengoleskan salep atau krim anti-infeksi di area kulit bekas luka sesar.
Moms juga bisa mengoleskan lotion pada area kulit yang gatal.
Untuk mengatasi rasa gatal akibat luka jahitan caesar yang mulai pulih sekaligus untuk mencegah pembengkakan, Moms dapat melakukan kompres es yang dibungkus handuk ke area kulit tersebut selaMoms sekitar lima hingga 10 menit.
American College of Obstetricians and Gynecologists (ACOG) menyarankan Moms agar memeriksa luka bekas jahitan caesar ke dokter guna melihat perkembangan penyembuhannya.
Pada kesempatan ini, jangan ragu untuk bertanya mengenai kondisi Moms kepada dokter, ya.
Umumnya, luka bekas jahitan caesar butuh waktu sekitar 6 minggu sampai 3 bulan untuk menutup dan benar-benar sembuh.
Sementara, untuk jahitan di bagian dalam (jahitan rahim) biasanya membutuhkan waktu sekitar hingga 3 bulan atau lebih sampai benar-benar bisa sembuh.
Namun, setiap ibu memiliki kondisi yang berbeda-beda. Jadi, berapa lama luka operasi bisa sembuh setelah melahirkan mungkin bisa berbeda-beda bagi setiap ibu.
Baca Juga: Jangan Lakukan 5 Hal Ini Jika Moms Punya Luka Sesar, Terutama No. 4!
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR