Nakita.id - Kabar duka datang dari dunia musik Tanah Air.
Pria bersuara merdu dan khas, Carlo Saba yang juga merupakan personil Kahitna meninggal dunia.
Carlo Saba meninggal dunia pada Rabu (19/4) sekitar pukul 21.00 WIB.
Carlo meninggal ketika dirawat di Rumah Sakit Mayapada.
Sang penyanyi tutup usia pada 54 tahun.
Tentu saja kepergian Carlo Saba yang mendadak meninggalkan duka bagi para keluarga, rekan, dan para penggemar.
Melansir Kompas, Carlo Saba meninggal karena penyakit jantung.
Hal tersebut diungkapkan pihak label Kahitna, yaitu Musica Studio.
"Penyebab sakit jantung," tulis perwakilan pihak label Musica Studio kepada Kompas.
Yovie Widianto selaku rekan Carlo Saba mengungkapkan bahwa sebelumnya Carlo memasang ring jantung.
Menurut Yovie, sehari sebelum meninggal kondisi Carlo semakin membaik.
Namun, sudah menjadi takdir Carlo dipanggil Sang Maha Kuasa.
Yovie mengikhlaskan kepergian sahabatnya.
Melansir Best Life dan berbagai sumber lainnya, berikut gejala penyakit jantung yang kerap tidak disadari.
Banyak yang tidak menyadari jika batuk terus menerus bisa saja sebagai gejala penyakit jantung.
Batuk terus menerus bisa karena paru-paru terendam banyak cairan.
Penumpukan cairan di paru-paru ini bisa karena gagal jantung.
Batuk terus menerus ini lama kelamaan bisa membuat penderitaya alami sesak napas.
Seringkali orang berpendapat bahwa kelelahan merupakan hal normal setelah beraktivitas.
Padahal, kelelahan mungkin merupakan tanda masalah jantung ketika:
- Kita merasa jauh lebih lelah dari biasanya.
- Merasa sangat lelah sehingga tidak dapat melakukan aktivitas normal sehari-hari.
Baca Juga: Manfaat Makan Pisang untuk Kesehatan, Baik untuk Jantung Hingga Mata
- Kita memiliki kelemahan yang tiba-tiba dan parah.
Gejala penyakit jantung lainnya yang kerap tak disadari adalah berkeringat.
Wajar bila Dads berkeringat setelah beraktivitas berat atau cuaca yang sedang panas.
Namun, tidak wajar bila Dads mengeluarkan keringat berlebih beski tidak melakukan aktivitas berat dan suhu ruangan dingin.
Rasa sakit di dada jadi gejala penyakit jantung yang banyak dialami orang.
Selain dada, nyeri bisa saja muncul di bagian tubuh lain seperti punggung, lengan, hingga kaki.
Sebaiknya segera periksakan ke dokter jika kaki alami pembengkakan tanpa sebab.
Pembengkakan pada kaki bisa jadi karena gejala penyakit jantung.
Gagal jantung menyebabkan aliran darah tidak berjalan lancar.
Itulah dia sederet gejala penyakit jantung yang kerap tidak disadari.
Semoga bermanfaat!
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR