Nakita.id - Nasi tim untuk bayi menjadi salah satu makanan yang mencukupi kebutuhan si Kecil.
Nasi tim adalah hidangan makanan berupa nasi ayam dengan bumbu gurih kukus.
Karena teksturnya yang lembut, nasi tim banyak dikonsumsi sebagai menu MPASI anak.
Selain enak dan bergizi, nasi tim juga mudah dibuat Moms.
Melansir dari berbagai sumber, ada menu nasi tim yang bernutrisi dan cocok untuk si Kecil.
Berikut resepnya!
Bahan:
- 300 gram beras, dicuci bersih
- 800 ml air kaldu ayam dari tulang ayam
- 2 sendok teh garam
- 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
Baca Juga: 5 Manfaat Makan Alpukat untuk Anak, Sebagai Sumber Lemak Alami!
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 2 buah paha ayam, potong kotak
- 50 gram jamur kaleng, iris-iris
- 1 sendok makan saus tiram
- 1 sendok teh kecap asin
- 1 sendok teh kecap manis
- 200 ml air
- 1/8 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica
- 1/2 sendok teh gula
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
Baca Juga: Kreasi Resep MPASI 1 Tahun Anti GTM, Praktis dan Bergizi Tinggi
Bahan Kuah:
- 500 ml kaldu ayam
- 1 sendok teh garam
- 1/8 sendok teh merica
- 2 tangkai daun bawang,
Cara membuat:
1. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan ayam. Aduk hingga berubah warna. Masukkan jamur. Aduk rata. Bubuhi saus tiram, kecap asin, kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tambahkan air. Masak sampai matang. Biarkan berkuah.
2. Didihkan kaldu ayam. Masukkan beras lalu tambahkan garam. Aduk sampai meresap.
3. Letakan sedikit adonan beras di dalam pinggan tahan panas bulat kecil. Beri isi. Tutup kembali dengan aronan nasi.
4. Kukus di dalam kukusan yang telah dipanaskan, 30 menit hingga matang.
5. Sajikan bersama kuah.
Baca Juga: Coba Buat 5 Ide Resep MPASI Bahan Udang, Praktis dan Disukai Si Kecil
Bahan:
- 50 g beras pulen
- 50 g wortel, iris dadu kecil-kecil 1/4 cm
- 25 g kacang polong beku, cincang kasar
- 50 g telur ikan segar
- 1 siung bawang putih, memarkan
- 1 cm jahe, memarkan
- 1/2 sdt minyak wijen
- 1 sdm minyak goreng
- 300 cc air kaldu
Bumbu:
Baca Juga: Kreasi Resep MPASI 1 Tahun Daging Sapi, Anti GTM Si Kecil Pasti Suka
- 2 siung bawang putih, memarkan , cincang
- 25 g bawang bombai, cincang halus
- 1/2 sdm kecap manis
- Sedikit gula dan garam
Cara Membuat:
1. Masak beras hingga lunak, masukkan wortel dan kacang polong, aduk, masak hingga menjadi nasi.
2. Telur ikan direbus dengan sedikit air, beri jahe dan bawang putih, angkat. Cincang halus.
3. Tumis bawang putih dengan minyak goreng, aduk, masukkan bawang bombai, masukkan telur ikan cincang. Bubuhi dengan kecap dan minyak wijen, aduk hingga mengering. Angkat, sisihkan.
4. Ambil wadah tahan panas, masukkan telur ikan di dasar, padatkan. Masukkan nasi, padatkan, siram dengan kaldu, kukus hingga matang dan nasi lunak menjadi nasi tim.
Bahan:
- 100 gram beras
Baca Juga: Ide Resep MPASI untuk Anak Usia 12 Bulan, dari Hati Ayam, Ikan, hingga Jagung
- 25 gram kacang merah
- 25 gram daging ayam
- 25 gram wortel
- 1 sendok makan margarin
Cara membuat:
1. Cuci beras dan rendam sekitar 10 menit. Masak hingga menjadi setengah nasi atau aron.
2. Cincang kacang merah tipis-tipis. Bersihkan kulit wortel, lalu segera parut.
3. Giling daging ayam hingga halus.
4. Campur nasi aron dengan daging ayam giling, kacang merah, wortel, dan margarin dalam satu mangkok.
5. Moms tidak perlu menambahkan garam karena sudah memakai margarin yang cukup asin. Aduk rata semua bahan.
6. Bahan nasi tim yang telah tercampur siap untuk dikukus. Kukus selama 15-20 menit dengan api kecil.
7. Nasi tim siap disantap.
Baca Juga: Kreasi Resep MPASI 12 Bulan untuk Bayi yang Sedang Tumbuh Gigi, Simple dan Bergizi
Bahan:
- 50 g beras pulen
- 50 g wortel, iris dadu kecil-kecil 1/4 cm
- 25 g kacang polong beku, cincang kasar
- 50 g telur ikan segar
- 1 siung bawang putih, memarkan
- 1 cm jahe, memarkan
- 1/2 sdt minyak wijen
- 1 sdm minyak goreng
- 300 cc air kaldu
Bumbu:
Baca Juga: Ide Resep MPASI untuk Anak Usia 12 Bulan, dari Hati Ayam, Ikan, hingga Jagung
- 2 siung bawang putih, memarkan , cincang
- 25 g bawang bombai, cincang halus
- 1/2 sdm kecap manis
- Sedikit gula dan garam
Cara Membuat:
1. Masak beras hingga lunak, masukkan wortel dan kacang polong, aduk, masak hingga menjadi nasi
2. Telur ikan direbus dengan sedikit air, beri jahe dan bawang putih, angkat. Cincang halus.
3. Tumis bawang putih dengan minyak goreng, aduk, masukkan bawang bombai, masukkan telur ikan cincang. Bubuhi dengan kecap dan minyak wijen, aduk hingga mengering. Angkat, sisihkan.
4. Ambil wadah tahan panas, masukkan telur ikan di dasar, padatkan. Masukkan nasi, padatkan, siram dengan kaldu, kukus hingga matang dan nasi lunak menjadi nasi tim.
Bahan:
- 2 sdm beras, cuci bersih
Baca Juga: Resep MPASI 12 Bulan Soto Daging, Si Kecil Dijamin Bakal Nambah!
- 500 ml kaldu sayuran
- 50 g fillet tuna, iris dadu
- 50 g wortel, kupas, potong dadu
- 50 g brokoli, cincang kasar
- 2 kuning telur
- 1 sdt mentega
Cara Membuat:
1. Rebus beras dalam kaldu sayur hingga menjadi bubur.
2. Masukkan wortel, bayam, kuning telur, dan mentega. Aduk selama 3 menit. Angkat.
3. Masukkan ke dalam pinggan tahan panas, kukus selama 15 menit.
4. Tempatkan ke dalam wadah khusus bayi. Sajikan hangat.
Baca Juga: Kreasi Resep MPASI 1 Tahun dari Hati Ayam dan Kentang, Favorit Si Kecil
Bahan:
- 50 gr beras
- 50 gr daging sapi giling
- 20 gr wortel
- 100 ml santan cair dari ¼ btr kelapa
- 175 ml kaldu ayam
Bumbu halus:
- 2 sdt minyak
- 1 siung bawang putih
- 1 siung bawang merah
- 1 lbr daun salam
Baca Juga: Resep MPASI 1 Tahun Olahan Ikan Salmon, Protein Tinggi dan Disukai Si Kecil
Cara membuat:
1. Panaskan minyak.
2. Tumis bawang putih dan merah, lalu ditambahkan dengan daun salam sampai harum.
3. Masukkan daging giling untuk ditumis.
4. Masukkan wortel, beras, kaldu ayam dan santan.
6. Masak hingga bumbu meresap, tunggu hingga mendidih, lalu kukus hingga matang.
Bahan:
- 2 buah jagung manis, parut dan tambahkan air sekitar satu gelas/400 cc. Saring airnya dan buang ampasnya.
- 50 g wortel, parut kasar
- 50 g tahu sutera, haluskan
- 50 g daging sapi giling
Baca Juga: Biar Anak Enggak Bosen Ayam Terus, 3 Resep MPASI 1 Tahun Olahan Ikan yang Bergizi
- 1 butir telur ayam, kocok lepas
- 2 sdm keju parut
Cara membuat:
1. Campurkan air jagung, wortel, daging, tahu, dan telur. Aduk hingga rata.
2. Ambil 2 mangkuk tahan panas ukuran kecil yang sudah diolesi dengan mentega. Tuang adonan tadi ke dalamnya dan taburi dengan keju. Tutup dengan alumunium foil.
3. Letakkan mangkuk yang sudah diisi tadi ke dalam wadah tahan panas yang lebih besar.
4. Tuangkan air dalam wadah besar tersebut. Masukkan ke dalam oven dan panggang hingga matang.
Melebarkan Sayap Hingga Mancanegara, Natasha Rizky Gelar Exhibition Perdana di Jepang
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR