Nakita.id - Bagaimana cara mengatasi kolik pada bayi?
Salah satu cara mengatasi kolik pada bayi adalah dengan memijatnya.
Meski begitu, ternyata tidak banyak Moms yang tahu bagaimana teknik pijat yang tepat untuk atasi kolik pada bayi ini.
Nah, tanpa berlama-lama lagi simak artikel berikut.
Yuk, dicatat!
Sebelum memulai pijatan, pastikan Si Kecil berada dalam suasana sebagai berikut:
- Ruangan cukup hangat, terutama karena nanti akan melepas pakaian
- Tangan dalam kondisi hangat dengan cara menggosok kedua tangan atau dialiri air hangat selama beberapa menit
- Ruangan harus tenang dan nyaman untuk Si Kecil
- Pastikan Si Kecil dalam keadaan sesantai mungkin
- Sertakan mainan atau musik favorit Si Kecil selama pemijatan berlangsung
Baca Juga: Anak Nangis Berjam-jam Bisa Jadi Gejala Kolik, Ini Penjelasannya
Selanjutnya, selama memijat bayi yang kolik, pastikan Moms tetap rileks.
Untuk bayi dengan kolik, Moms direkomendasikan menggunakan sedikit minyak pijat yang dioleskan langsung ke kulit.
Pasalnya, cara ini dapat membantu membangun kehangatan dari kontak kulit, sehingga menstimulasi pencernaan.
Bahkan, cara ini juga bagus untuk membangun ikatan dan komunikasi dengan Si Kecil.
Teknik pijat untuk mengatasi kolik pada bayi berikutnya ini sangat pantang Moms lewatkan.
Pilihlah minyak bayi, atau bahkan minyak nabati atau buah alami seperti minyak biji anggur atau minyak zaitun.
Tuangkan tetesan kecil minyak di tangan, lalu gosok sampai terasa hangat.
Saat memijat, gunakan tekanan yang kuat tapi lembut agar Si Kecil tetap terasa nyaman.
Jangan ragu juga untuk mencoba tekanan yang lebih ringan atau gunakan gaya tekanan yang berbeda.
Moms bisa hentikan pijatan jika Si Kecil merasa gelisah.
Selanjutnya, Moms bisa mulai teknik pijat populer yang disebut paddlewheel.
Baca Juga: 5 Manfaat Pijat Bayi bagi Kesehatan, Jangan Sampai Lewatkan Moms
Letakkan tubuh Si Kecil dalam posisi telentang dan tangan Moms di dada Si Kecil.
Mulailah dengan mengarahkan jari-jari ke atas, ke arah dagunya, atau sedikit mendatar di atas dada Si Kecil.
Kemudian, dengan lembut namun kuat, gerakkan tangan Moms ke bawah perut Si Kecil sampai ke selangkangan.
Saat tangan Moms setengah turun, mulailah dengan tangan yang lain untuk stimulasi konstan.
Lakukan ini 5-10 kali dengan mengingat untuk bersikap lembut namun tegas.
Setelah Moms menyelesaikan pijat Paddlewheel, cobalah teknik berikut untuk membantu mengeluarkan gas yang menumpuk di saluran pencernaan Si Kecil.
Langkah ini membutuhkan sedikit kemahiran karena Si Kecil mungkin tidak mau bekerja dengan Moms.
Caranya, dorong kaki Si Kecil ke sudut yang tajam sehingga tumitnya menyentuh pantatnya.
Kemudian, dengan kaki ditekuk, dorong paha ke perut.
Bersikaplah lembut saat menggerakkan kaki Si Kecil ke posisi ini.
Kemudian, pegang pergelangan kaki Si Kecil dan mulailah menggerakkan kaki ke atas dan ke bawah.
Baca Juga: Cara Mengatasi Kolik pada Bayi Baru Lahir, Moms Cukup Berikan Ini
Sehingga, lututnya berangsur-angsur tidak tertekuk dan berakhir lurus kembali.
Lakukan ini lima atau 10 kali.
Teknik pijat untuk mengatasi kolik pada bayi yang terakhir ini juga pantang Moms lewatkan.
Selain bagus untuk mengeluarkan gas berlebih, cara ini juga merupakan langkah yang baik untuk membantu menghilangkan sembelit pada Si Kecil, Moms.
Cukup letakkan telapak tangan dan jari Moms di perut Si Kecil.
Kemudian, buat gerakan melingkar searah jarum jam.
Cara ini membantu membuat gas bergerak ke arah yang benar.
Segera setelah Si Kecil mengeluarkan gas, nantinya kondisinya akan merasa jauh lebih baik.
Nah, itu tadi teknik pijat untuk atasi kolik pada bayi ya, Moms.
Semoga bermanfaat.
Dan, selamat mencoba!
Baca Juga: Tips dan Cara Pijat Bayi I LOVE YOU, Rasakan Manfaat Baiknya untuk Kesehatan
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR