7. Dinas Dukcapil akan menerbitkan KIA.
8. Moms juga akan mendapatkan notifikasi melalui nomor ponsel yang Moms cantumkan.
Perlu diketahui juga, proses pembuatan KIA berlangsung dalam dua tahap, yaitu:
- Untuk anak yang berumur nol tahun hingga 5 tahun diberikan KIA yang tidak disertai foto.
- Setelah anak berumur 5 tahun hingga 17 tahun (kurang sehari) diberikan KIA dengan menampilkan foto pemilik kartu.
Setelah anak berumur 17 tahun diganti dan diterbitkan KTP elektronik.
Selama menunggu proses validasi oleh Dinas Dukcapil, Moms juga bisa melihat status pengajuan KIA yang Moms lakukan pada situs permohonan KIA tersebut.
Dalam situs tersebut, Moms akan menjumpai beberapa status pengajuan, seperti Pengajuan Baru, Pengajuan Disetujui, Pengajuan Dibatallkan, Pengajuan Diproses, maupun Pengajuan Selesai.
Dengan segala kemudahan pengajuan tersebut, Moms bisa menggunakan cara membuat KIA online 2023 ini hanya melalui ponsel atau gawai di rumah.
Itulah informasi mengenai cara daftar KIA anak 2023 secara online.
Baca Juga: Bagaimana Cara Mendapatkan KIA Ibu Hamil? Cek di Sini Persyaratannya
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR