Nakita.id – Vitamin A merupakan salah satu jenis vitamin yang penting untuk anak.
Sebab, tak hanya untuk penglihatan, vitamin A juga mempunyai sederet manfaat lain.
Mulai dari menjaga kesehatan tulang dan gigi, menjaga sistem kekebalan tubuh, hingga mendukung tumbuh kembang anak.
Namun, karena tidak diproduksi oleh tubuh, vitamin A perlu didapat dari luar.
Salah satunya dengan mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi.
Tapi, khusus untuk bayi, ada cara lain untuk mendapatkan asupan vitamin A.
Caranya yaitu dengan pemberian vitamin A di posyandu.
Ya, untuk memenuhi asupan vitamin A, Moms bisa mendapatkannya di posyandu.
Namun, jika ketersediaan di posyandu habis, Moms bisa mendapatkannya di beberapa lokasi lain.
Di mana saja, ya?
Yuk, simak penjelasannya berikut ini.
Baca Juga: Jangan Sampai Telat, Inilah Pentingnya Pemberian Vitamin A untuk Campak
Ada 2 jenis kapsul vitamin A dosis tinggi yang diberikan dalam kegiatan suplementasi vitamin A.
Kapsul biru mengandung vitamin A 100.000 IU diperuntukkan bagi bayi usia 6-11 bulan.
Vitamin A kapsul merah mengandung dosis 200.000 IU untuk anak umur 12-59 bulan.
Vitamin A kapsul merah juga diberikan kepada ibu yang dalam masa nifas.
Pada ibu nifas, kapsul berwarna merah diberikan pada rentang waktu 0-42 hari setelah melahirkan.
Dosisnya sebanyak 1 kapsul dan 1 kapsul lagi 24 jam setelah pemberian kapsul pertama.
Tak perlu khawatir jika vitamin A di posyandu habis, Moms.
Melansir dari laman resmi Puskesmas Pancasan, Moms bisa membawa Si Kecil ke sarana fasilitas pelayanan lain, seperti:
- Puskesmas
- Pustu
- Polindes
Baca Juga: Selain Pemberian PMT, Inilah Pencegahan Stunting di Posyandu yang Wajib Diketahui
- Praktik dokter/bidan swasta
Bahkan, beberapa PAUD, TK, dan sekolah juga ada yang kerap mengadakan pemberian vitamin A.
Tenang saja Moms, pemberian vitamin A untuk anak umumnya gratis.
1. Berikan kapsul biru (100.000 SI) untuk bayi dan kapsul merah (200.000 SI) untuk balita.
2. Potong ujung kapsul dengan menggunakan gunting yang bersih
3. Pencet kapsul dan pastikan anak menelan semua isi kapsul dan tidak membuang sedikitpun isi kapsul.
4. Untuk anak yang sudah bisa menelan, dapat diberikan langsung 1 kapsul untuk diminum.
1. Diberikan segera setelah melahirkan dengan cara meminum langsung 1 (satu) kapsul.
2. Kemudian, minum 1(satu) kapsul lagi 24 jam setelah pemberian kapsul pertama.
Nah, itu dia Moms cara mendapatkan vitamin A selain di posyandu.
Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Kapan Anak Bisa Dapat Vitamin A? Ini Penjelasan Selengkapnya
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR