"Nanti lama kelamaan, kalau pemahamannya sudah semakin baik, mungkin bisa diajak berdiskusi mengenai jalan ceritanya seperti apa, nilai apa yang bisa diambil dari buku tersebut," kata Tioni yang berprofesi sebagai psikolog anak ini.
"Nah, ketika anak sudah mulai bisa membaca sendiri, mulai tuh diajak untuk membaca. Misalnya, gantian membacanya kalau anaknya sudah semakin besar," lanjutnya menjelaskan.
Selain itu, Tioni juga mendorong orangtua untuk mencoba memberikan buku ensiklopedia ketika anak mencapai usia SD.
"Dari situ, anak bisa dapat pengetahuan-pengetahuan baru yang mungkin mindblown buat mereka, dan anak bisa cerita itu ke teman-temannya," terangnya.
Maka dari itu, Moms dan Dads perlu menyesuaikan kembali buku apa saja yang menyenangkan bagi Si Kecil.
Selain itu, jangan jadikan membaca buku sebagai tugas yang wajib dilakukan anak, melainkan permainan atau kesempatan untuk berkomunikasi dengan anak.
Bahkan, hindari juga memberikan buku bacaan yang sama pada anak agar tidak semakin bosan dan bisa mengeksplor buku bacaan lainnya.
Bertepatan dengan momen Hari Literasi Nasional, Sampoerna Academy menggelar Literacy Festival 2023 dan kali ini berkolaborasi dengan Perpusnas RI.
Rangkaian acara tahun ini bertujuan untuk merayakan dan memperluas kreativitas, serta menumbuhkan pendidikan karakter melalui buku cerita anak melalui talkshow bertajuk 'Building Character Through Children's Literacy'.
"Selain meningkatkan literasi pada anak, rangkaian acara tahun ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya pembinaan Pendidikan karakter melalui buku cerita anak," tutur Adelina Holmes, Principal of Sampoerna Academy Pakuwon Indah Campus.
"Melalui kolaborasi dengan Perpustakaan RI, kami memberikan akses membaca serial 'Behaviour Buddies' dengan menyediakan 40 eksemplar yang dapat diakses langsung di Perpustakaan Nasional RI. Kami berharap hadirnya delapan seri buku ini bisa menjadi pilihan yang bagus untuk anak," harap Adelina.
Apa Itu Silent Treatment? Kebiasaan Revand Narya yang Membuatnya Digugat Cerai Istri
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR