Upaya yang dilakukan Sampoerna Academy ini disambut hangat oleh Drs. Agus Sutoyo, M.Si, Kepala Pusat Jasa Informasi Perpustakaan dan Pengelolaan Naskah Nusantara.
"Perpustakaan Nasional memiliki visi dan misi untuk meningkatkan literasi serta mengembangkan kebiasaan gemar membaca yang lebih luas.
Oleh karena itu, kami sangat senang dengan adanya kolaborasi sinergis hari ini, karena Sampoerna Academy telah berpartisipasi untuk menyediakan buku cerita anak berkualitas yang bisa dibaca oleh masyarakat di Perpustakaan Nasional," ungkap Agus.
Sebagai informasi, serial 'Behaviour Buddies' ini terdiri dari delapan seri yang masing-masing serinya ditulis oleh delapan siswa Sampoerna Academy yang tersebar di seluruh Indonesia. Diantaranya:
a. Jemima Kaia Fathoni (Grade 3, Sampoerna Academy BSD)
b. Kirant Zanetta Rifani (Grade 9, Sampoerna Aacademy L’Avenue)
c. Alvez Jevera Kosasih (Grade 3, Sampoerna Academy Sentul)
d. Ravenza Maulana Sutoro (Grade 8, Sampoerna Academy Sentul)
e. Alejandro Priatna (Grade 6, Sampoerna Academy L’Avenue)
f. Jennifer Thomas (Grade 9, Sampoerna Acadamey Surabaya)
Baca Juga: Rutin Adakan Kegiatan Setiap Tahunnya, Ternyata Ini Alasan dari Sampoerna Academy
Apa Itu Silent Treatment? Kebiasaan Revand Narya yang Membuatnya Digugat Cerai Istri
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR