Pada subbab ini, kita akan belajar beberapa jenis transformasi meliputi pencerminan terhadap garis, pencerminan terhadap titik, rotasi, dan dilatasi.
Pencerminan dapat disebut juga sebagai refleksi. Secara sederhana, pencerminan merupakan transformasi yang mana sebuah objek dicerminkan terhadap garis yang dapat disebut garis refleksi.
Garis refleksi juga sering disebut sumbu refleksi, sumbu cermin, atau cermin. Salah satu dari sifat dari pencerminan ialah prapeta dan peta dari pencerminan memiliki orientasi yang berlawanan, tetapi tetap kongruen.
Paling tidak, pada subbab ini, kita akan mempelajari pencerminan terhadap beberapa garis: sumbu X, sumbu Y, garis y=x, garis y=−x, garis x=k, dan garis y=h.
Definisi dari pencerminan secara formal dapat disimak sebagai berikut.
Pencerminan σ untuk sebuah titik P (x,y) pada bidang Kartesius terhadap garis m, yang dinotasikan sebagai σm , adalah sebuah relasi yang didefinisikan sebagai:
Gambar di sebelah kiri menjelaskan bahwa jika titik ada pada garis refleksi, maka petanya ialah dirinya sendiri. Gambar di sebelah kanan menjelaskan titik P yang dicerminkan terhadap garis m.
Petanya adalah titik Q dan perhatikan bahwa m adalah garis sumbu dari segmen PQ . Artinya, garis m tegak lurus dengan PQ dan membagi segmen PQ menjadi dua bagian sama panjang.
Nah, itu dia penjelasan mengenai jenis transformasi pencerminan terhadap garis, materi bab 4 Matematika Tingkat Lanjut kelas XI SMA Kurikulum Merdeka. Semoga bermanfaat!
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR