Baca Juga: Jangan Sampai Jadi Korban! Ini Cara Menghadapi Penipuan Lewat Panggilan Telepon yang Makin Marak
Berbeda jauh dengan di rumah sakit, kondisi R saat di rumahnya begitu sehat bugar.
Bahkan, R berlari-larian.
"Saya bertemu dengan tetangganya, dan bertanya tentang kondisi R yang sakit, namun katanya anak S sehat. 'Aktingnya keren juga,' itulah yang pertama kali dikatakan oleh tetangganya," jelas Arini.
Melihat kejadian ganjil itu, Arini mulai sadar bahwa dirinya tertipu.
Saat Arini meminta penjelasan ke S, S justru melanjutkan kebohongannya.
S bahkan berdalih bahwa R mengidap hepatitis B demi mendapatkan uang donasi dari Arini.
Mengetahui dirinya ditipu, Arini tak jadi memberikan uang donasi itu ke S karena takut mengecewakan para donatur.
Akibat ulah S, banyak yang mengadu mengenai dugaan penipuan S ke pihak RT.
Wakil Ketua RT yang bernama Gunadi membenarkan bahwa pihak RT dapat banyak aduan dari warga.
"Ini di RT langsung banyak laporan dari warga. Katanya warga ketemu (S) di RS Cengkareng, sakit ngerintih-rintih. Padahal malamnya kelihatan baik-baik saja di rumah. Kan kita jadi jelek lingkungan," ujar Gunadi saat dihubungi, Sabtu (30/3/2024).
Baca Juga: Cara Melaporkan Penipuan Agar Uang Kembali, Ini Langkah yang Bisa Dilakukan
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR