Nakita.id - Tahukah Moms kalau minum es teh setiap hari berisiko menimbulkan masalah pada ginjal? Ini penjelasannya.
Es teh adalah salah satu minuman favorit yang sering dikonsumsi oleh banyak orang, terutama di negara-negara dengan iklim tropis seperti Indonesia.
Rasanya yang segar dan manis menjadikan es teh pilihan utama untuk menghilangkan dahaga, terutama saat cuaca panas.
Namun, kebiasaan minum es teh setiap hari ternyata bisa membawa risiko bagi kesehatan, terutama bagi ginjal.
Ginjal, yang berfungsi sebagai organ penyaring racun dan limbah dalam tubuh, bisa terganggu jika seseorang terlalu sering mengonsumsi es teh, terutama jika teh tersebut manis dan dikonsumsi dalam jumlah besar.
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah risiko kesehatan jika minum es teh setiap hari.
Teh, baik teh hijau maupun teh hitam, mengandung senyawa alami yang disebut oksalat.
Oksalat adalah senyawa yang bisa mengikat kalsium dalam tubuh dan membentuk kristal oksalat kalsium.
Ini adalah salah satu penyebab utama terbentuknya batu ginjal.
Saat tubuh terlalu banyak menerima oksalat, ginjal harus bekerja keras untuk menyaringnya dan mencegah kristal tersebut mengendap di saluran kemih.
Bagi mereka yang minum es teh secara berlebihan, risiko pembentukan batu ginjal ini bisa meningkat.
Baca Juga: Sering Minum Es Teh Setelah Makan? Ternyata Ini Dampaknya pada Tubuh
Tonton Sisi Baru dari Kisah Legendaris yang Telah Dinanti dalam Disney’s 'Mufasa: The Lion King'
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR