Nakita.id - Adakalanya Moms lupa beristirahat saking senangnya bertemu dengan sanak saudara.
Apalagi yang notabene memang jarang sekali bertemu.
Seharian melepas kangen, mengobrol dengan topik beragam hingga tak terasa sudah larut malam.
Alhasil, Moms kelelahan lantaran kurang istirahat.
Berikut tip nyaman berlebaran saat hamil:
Sebaiknya atur jadwal sedemikian rupa sehingga Moms punya waktu istirahat demi kesehatan diri dan sang janin.
Misalnya, ketika merasa capek atau pegal, istirahat sejenak untuk meluruskan kaki atau punggung.
BACA JUGA: Lebaran Tiba, Saatnya Ajari Si Kecil Pentingnya Bersilaturahmi!
Jangan lupa, saat baru bangun tidur, cobalah turun dari tempat tidur perlahan-lahan dengan gerakan yang tidak tergesa–gesa.
Jika berbaring, coba letakkan kaki di atas bantal agar posisinya lebih tinggi dari kepala.
Bagi ibu hamil yang masih sering mengalami mual-muntah, beristirahatlah sebanyak mungkin karena rasa lelah dapat membuat mual semakin parah.
Di rumah kerabat yang cukup dikenal baik, jangan segan-segan meminta waktu untuk berbaring di kamar tamunya bila merasa capek.
Suasana Lebaran yang begitu ceria membuat Moms merasa punya energi lebih.
Kebahagiaan yang begitu meluap seolah membuat Moms lupa akan kondisi tubuh yang harus diperhatikan.
Tiba-tiba saja Moms merasa sanggup untuk memasak dan menghidangkannya untuk keluarga besar.
BACA JUGA: Mengapa Pangeran Philip Tidak Bisa Menjadi Raja, Sedangkan Nantinya Kate Bisa Jadi Ratu?
Atau ikut membereskan rumah yang selesai dipakai kumpul keluarga dengan mengangkat kursi, panci-panci besar dan sebagainya.
Padahal, Moms sebaiknya tidak memaksakan diri.
Untuk aktivitas yang berat-berat, sebaiknya memang meminta tolong orang lain.
Jangan dikerjakan sendiri.
Jangan juga terlalu bebas menggendong keponakan karena beban yang terlalu berat akan membuat perut terasa sakit.
Kalau biasanya di hari Idulfitri sanak kerabat dikunjungi satu per satu, sebaiknya saat Moms berbadan dua diatur lagi.
Pilah-pilih acara mana yang harus dihadiri, berapa lama, dan acara mana yang cukup dihadiri suami.
BACA JUGA: Tak Pernah Diekspos, ini Foto Langka nan Konyol Keluarga Kerajaan Inggris
Jadi, alangkah baiknya Moms sudah menyusun rencana apa saja yang dilakukan di hari H Lebaran agar tubuh tidak terlalu lelah.
Sekali lagi, di sela-sela pertemuan dengan saudara, ambil waktu untuk sekadar istirahat.
Lupakan sandal/sepatu berhak tinggi, karena bisa membuat Moms kehilangan keseimbangan akibat bobot yang berlebih semasa hamil, sehingga berisiko membuat ibu terpeleset atau terjatuh.
Ketika hamil, Moms sering merasa kegerahan.
Lantaran itu, pilihlah pakaian dengan bahan yang enak dipakai, simpel, nyaman, tidak ketat, dan menyerap keringat.
Source | : | Tabloid Nakita |
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR