Wawan Sopian, kepala sekolah tempat MH dan FDL belajar mengatakan peristiwa itu terjadi di luar jam pelajaran.
Menurut Wawan, selama di sekolah FDL dan MH merupakan kawan baik. Ia pun tak pernah melihat keduanya terlibat perselisihan.
"Normal-normal saja, tidak suka marah-marah baik MH atau FDL. Waktu kemarin (Sabtu) itu, anak-anak disuruh bawa gunting untuk bikin prakarya," ucap Wawan.
Pihak sekolah menambahkan akan melarang para murid membawa benda tajam ke sekolah.
Sementara waktu, pihaknya memberikan sanksi kepada MH untuk tak belajar di sekolah selama proses penyelidikan.(*)
BACA JUGA: Seorang Nenek Meninggal Setelah Berhubungan Intim, Ini Penyebabnya
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul kisah-murid-sd-tewas-di-tangan-teman-sebangku-dari-buku-hingga-tak-mau-menuntut?page=all
Source | : | Tribunjateng.com |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR