Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), dianjurkan orang dewasa mengonsumsi kurang dari 5 gram garam per hari, yang kira-kira satu sendok teh.
Ini setara dengan kurang dari 2 gram sodium per hari.
BACA JUGA: Bangga, Orang Luar Negeri Antri Minta Tanda Tangan Iko Uwais!
Para ahli menyatakan konsumsi natrium yang tinggi dapat meningkatkan tekanan darah dan meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular, stroke, dan serangan jantung.
Tetapi temuan baru menyarankan, rendahnya tingkat konsumsi garam mungkin sama berbahayanya, dikaitkan dengan lebih banyak serangan jantung dan kematian.
BACA JUGA: Istri Dikenal Sebagai 'Menteri Keuangan', Haruskah Dads Ikut Kelola Keuangan Keluarga?
Daripada mengurangi asupan garam, kita harus bertujuan untuk konsumsi moderat, kata penulis pertama Andrew Mente dari Universitas McMaster di Kanada.
Mengacu pada asupan garam WHO yang disarankan, ada "sedikit bukti dalam hal peningkatan hasil kesehatan yang orang peroleh pada tingkat yang rendah," katanya.
Source | : | Medical Daily |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR