Nakita.id - Sebelum Anthony Ginting, Jonathan Chirstie, dan Kevin Sanjaya, nama atlet bulutangkis Liliyana Natsir sempat menjadi sorotan publik.
Sejak 2008, Liliyana Natsir telah banyak menorehkan penghargaan untuk mengharumkan nama bangsa Indonesia.
Namun sayangnya, di Asian Games 2018 Liliyana Natsir memutuskan untuk pensiun.
Salah satu prestasi yang menakjubkan dari wanita yang akrab disapa Butet ini ialah Olimpiade Rio 2016.
Dimana pada saat itu, ia dan pasangannya Tontowi Ahmad berhasil meraih medali emas.
Atas raihannya tersebut, Liliyana Natsir mendapatkan hadiah rumah seharga Rp 1,5 miliar.
BACA JUGA: 180 Derajat Manglingi, Tampilan Evelyn Mantan Istri Aming Sukses Hebohkan Warganet, Mirip BCL
Rumah tersebut berada di Graha Padma, Semarang.
Liliyana Natsir mendapatkan hunian dengan tipe Edelweis sebagai bonus dari Graha Padma setelah memenangkan Olimpiade Rio 2016.
Liliyana Natsir dan Tontowi Ahmad atau Owi mendapatkan medali emas setelah menang atas pasangan Malaysia Chan Peng Soon/Goh Liu.
BACA JUGA: Bisa Berbahaya, Jangan Abaikan 10 Gejala Sederhana Ini Ketika Terjadi Pada Anak
Rumah seharga Rp 1,5 miliar tersebut berada di tanah seluas 162 meter persegi dengan luas bangunan 98 meter persegi.
Dalam rumah tersebut terdapat 3 buah kamar tidur.
Letak rumah Butet berdekatan dengan rumah Owi yang keduanya dilengkapi dengan logo olimpiade.
BACA JUGA: Tak Ikuti Jejak Orangtua, Anak Artis Ini Sukses Harumkan Nama Indonesia Dengan Cara Lain!
Selain hadiah rumah pasangan Owi dan Liliyana Natsir juga akan mendapatkan bonus senilai Rp 1 miliar dari Djarum Foundation dan Blibli.com.
Bonus ini melengkapi bonus Rp 5 miliar yang diberikan dari pemerintah melalui Kemenpora.
Keduanya mendapatkan bonus tersebut tanpa dipotong pajak.
BACA JUGA: Tak Akan Memanjakan Anak dengan Harta, Anggun Sukses Insprirasi Para Orangtua
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | idea.grid.id |
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR