Apa itu hypnobirthing?
Hypnobirthing adalah program edukasi yang mengajarkan kepada para wanita bagaimana menggunakan teknik relaksasi dan pernapasan untuk memasuki keadaan self-hypnosis selama persalinan.
Relaksasi adalah dasar untuk melakukan hypnobirth, dibarengi dengan teknik afirmasi dan visualisasi.
Teknik afirmasi dilakukan dengan mengulang kalimat-kalimat positif, misalnya proses persalinan berjalan dengan alami, nyaman, dan lancar.
Kalimat afirmasi adalah “doa”.
Jadi, katakan nyaman bukan tanpa sakit, lancar bukan cepat.
Baca Juga : Dul Ingin Taaruf, Maia Ingin Kenalkan Dengan Sosok Gadis Cantik Nashwa Zahira
Adapun teknik visualisasi adalah proses membayangkan, sehingga kita terhindar dari hal yang tidak diinginkan.
Sebagai contoh, selama kontraksi kita dapat membayangkan berada di tempat yang nyaman dan indah atau membayangkan betapa bahagianya saat bayi sudah berada di pelukan.
Siapa yang harus melakukan hypnobirthing?
Hypnobirthing sangat bagus dilakukan untuk ibu hamil yang belum pernah memiliki pengalaman bersalin.
Hypnobirthing juga bagus untuk ibu hamil yang memiliki trauma persalinan.
Disarankan menjalani self healing/self hypnosis, sehingga semua trauma dan perasaan negatif dapat dihilangkan.
Baca Juga : Bisa Berbahaya, Jangan Abaikan 10 Gejala Sederhana Ini Ketika Terjadi Pada Anak
Source | : | independent,goodtoknow.co.uk |
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR