Nakita.id - Sejak 1 Oktober 2018 lalu, putri sulung Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie dikabarkan dirawat di rumah sakit karena terkena bakteri.
Nia Ramadhani menjelaskan Mikhayla Zalindra dirawat di rumah sakit karena terkena bakteri hingga muntah-muntah di sekolahnya.
Baca Juga : Termasuk Nasi, Ini 6 Makanan Sehat yang Bahaya Jika Dikonsumsi di Waktu Salah
"Tadi pagi baru di-USG. Di perutnya itu ada bakteri, karena salah makan gitu. Muntah di sekolah terus dipulangin. Nah dalam perjalanan pulang muntah lagi tiga kali. 10 kali dia muntah, makanan keluar semua,"
"Aku takut kan karena dikasih obat masih muntah akhirnya aku jadi dibawa ke UGD," ujarnya dilansir dari Grid.id, Rabu (3/10).
Baca Juga : Doyan Junk Food, Mikhayla Anak Nia Ramadhani Dilarikan ke UGD, Terserang Bakteri!
Baca Juga : Meniup Makanan Bayi Sesungguhnya Tidak Dianjurkan, Akan Menularkan Bakteri Ini!
Belajar dari kejadian ini, Nia Ramadhani mengaku ke depannya akan lebih berhati-hati saat memberikan makan pada anaknya.
Terlebih pada Mikhayla yang senang makan makanan cepat saji.
"Mikha juga suka makan junkfood restoran cepat saji, kalau adek-adeknya lebih banyak makan sayur.
Jadi benar deh kalau anak-anak emang butuh sayur, buah, jangan makan aneh-aneh," tegasnya.
Baca Juga : Yang Harus Dilakukan Saat Anak Suka Makan Junk Food di Sekolah
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | web md,grid.id,cookinglight.com |
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR