Beberapa bayi menunjukkan tanda-tanda autisme pada usia 3 bulan.
Ini termasuk tidak menanggapi suara keras, mata tidak mengikuti objek dan tidak dapat memegang objek.
Moms juga harus mencurigai jika Si Kecil tidak tersenyum pada orang lain, tidak menunjukkan minat pada wajah-wajah baru, dan tidak mengoceh sama sekali.
Baca Juga : Pahami 10 Jenis Gejala Sindrom Asperger pada Anak, Mirip Autisme!
Balita
Setelah ulang tahun pertama mereka, ada tanda-tanda autisme baru seperti tidak bisa merangkak, mencoba untuk berdiri, mengucapkan kata-kata tunggal, menggunakan gerakan dasar seperti menengok saat menunjuk ke objek.
Misalnya pada usia 24 bulan, balita dengan autisme mungkin tidak merespon saat dipanggil, kesulitan belajar cara berjalan dan mereka tidak mampu menggunakan kalimat dua kata.
Kurangnya kontak visual, ikatan, dan tersenyum adalah penyebab lain yang harus diperhatikan.
Baca Juga : Seorang Remaja Penyandang Autisme Meninggal Dunia Akibat Kepanasan
Source | : | www.captainmums.com |
Penulis | : | Nila Kusuma Pratiwi |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR