Nakita.id - Shakira Aurum masih menjalani pengobatan kanker leukimia di Singapura.
Sudah hampir setengah tahun anak dari Denada Tambunan ini divonis menderita penyakit leukimia atau kanker darah.
Keceriaan Shakira Aurum pun semakin dirindukan oleh para penggemar dan rekan sejawat Denada.
Baca Juga : 8 Dampak Buruk yang Akan Terjadi Pada Tubuh Jika Jarang Minum Air
Sejumlah artis Indonesia yang mengenal dekat Denada juga selalu berusaha menanyakan kabar Shakira Aurum di Singapura.
Banyak yang penasaran dengan perkembangan Shakira Aurum setelah menjalani kemoterapi beberapa bulan ini.
Tak terkecuali Ihsan Tarore, mantan kekasih Denada sekaligus pemenang Indonesian Idol musim ketiga.
Baca Juga : Beda dari Pretty Asmara, Saipul Jamil Malah Punya Makanan Favorit di Penjara: 'Masuk Dulu Baru Bisa Ngrasain!'
Di tengah Denada menemani sang putri semata wayangnya menjalani pengobatan kanker, sosok Ihsan Tarore sempat dipertanyakan warganet.
Pasalnya, Ihsan dikenal sangat dekat dengan putri dari Denada dan Jerry Aurum itu.
Dilansir Nakita.id dari tayangan selebriti Trans TV, Ihsan ternyata berniat untuk menjenguk Shakira Aurum setelah gadis cilik itu divonis menderita leukimia.
Baca Juga : Perempuan Cantik Penuh Riasan Hadiri Tes CPNS, Ternyata Tinggalkan Pernikahannya Sendiri!
Namun, Ihsan mengurungkan niatnya setelah mendapatkan jawaban dari Denada.
"Kemarin sih sempat bilang mau jenguk (Shakira di Singapura). Tapi dia (Denada) bilang doain aja. Jadi ya udah lah, aku cuman sebatas bisa doain aja sementara waktu ini," kata Ihsan Tarore.
"Kan kemarin aku udah jawab, aku udah WhatsApp, tapi jawabannya doain. Jadi ya udah aku cuman bisa doain, aku tidak (bisa) melewati batas itu," lanjutnya.
Baca Juga : Shah Rukh Khan Adakan Pesta Festival Cahaya, Lihat Penampilan Tamu Undangannya yang Mewah & Serba Elegan!
Kedekatan Ihsan dan Shakira Aurum terlihat jelas ketika gadis cilik itu bersama ibunya menjadi bintang tamu di acara Rumpi No Secret yang dipandu oleh Feni Rose.
Awalnya, mereka hanya berbincang soal hobi dan kesukaan Shakira.
Feni Rose pun menanyakan pada Denada soal profesi yang boleh dilakoni anaknya tersebut ketika sudah besar nanti.
Baca Juga : Pretty Asmara Dimakamkan, Begini Proses Pemakamannya yang Penuh Haru
"Kalau sudah gede jadi artis boleh?" tanya Feni Rose.
"Boleh, dia boleh jadi apapun asal baik buat dia, kalau bisa Insya Allah justru jadi manfaat.
Membawa manfaat yang bagus-bagus buat orang-orang di sekitarnya, why not, apa aja, mau jadi artis boleh mau jadi fotografer boleh," tutur Denada.
Baca Juga : Perubahan Fisiknya Mengundang Tanya, Warganet Tuding Nana Mirdad Lakoni Operasi Plastik
Ketika ditanya oleh Feni Rose apa kesukaan Shakira saat itu, gadis kecil tersebut menjawab kalau ia suka melihat ibunya bernyanyi.
Situasi menjadi semakin ramai ketika Denada dan Shakira mendapatkan video kiriman dari Ihsan.
"Semoga kalian sehat, dan aku sayang kalian berdua," ucap Ihsan.
Baca Juga : Kisah Pahit Rudy Salim Pengusaha Muda Kaya Raya, Pernah Ditipu Sindikat dengan Identitas Palsu!
Melihat video tersebut membuat Shakira bertanya di mana kekasih ibunya kala itu.
"Om Ihsan di mana?" tanya Shakira polos.
Lantas, Denada menceritakan seperti apa hubungan anaknya tersebut dengan Ihsan.
Baca Juga : Hanya dengan Ramuan Jahe, Buat Rambut Jadi Super Halus dan Bebas Ketombe
Denada mengaku takjub dengan kedekatan keduanya, pasalnya Shakira ternyata bukan tipe anak yang bisa langsung dekat dengan siapa saja.
Menurutnya, Ihsan pintar sekali mengambil hati anaknya dan mereka berdua bisa langsung akrab.
Bahkan, Shakira menyebut Ihsan adalah laki-laki yang menurutnya paling ganteng di seluruh dunia.
Baca Juga : Aron Ashab, Satu-satunya Pria yang Dikabarkan Pernah Menjalin Kasih dengan Pretty Asmara, Begini Sosoknya!
"Shakira, siapa yang paling ganteng di dunia?" tanya Denada.
"Om Ihsan," jawab Shakira polos.
Kedekatan keduanya juga terbukti ketika Shakira lebih memilih untuk melihat Ihsan bernyanyi daripada ibunya.
Gadis kecil itu pun mengungkapkan keinginannya untuk pergi ke kebun binatang bersama Ihsan dan ibunya kelak. (*)
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube,nakita.id |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR