Tabloid-Nakita.com – Saat hamil akan ada banyak gangguan yang Mama alami. Salah satu gangguan yang kerap terjadi adalah rasa lelah. Mama mungkin mengalami ingin pingsan saat hamil. Apakah kondisi ini normal terjadi? Kelelahan sendiri memang gejala yang sangat normal terlebih di awal kehamilan. Biasanya rasa lelah itu akan berangsur menghilang menjelang trimester kedua kehamilan.
Baca juga: 6 penyebab ibu hamil cepat lelah
Kelelahan yang terjadi di awal kehamilan juga biasanya disertai dengan pusing ringan. Bahkan, pingsan pun juga normal atau sah-sah saja terjadi karena kelelahan yang muncul saat hamil muda.Namun, kondisi ini normal terjadi pada trimester awal. Biasanya perubahan fisik dan hormon yang terjadi akibat kehamilan membuat tubuh akan beradaptasi. Proses adaptasi mungkin akan menguras tenaga Mama.
Baca juga: Cara alami agar tidak mudah lelah saat hamil
Lalu, apa yang bisa Mama lakukan untuk mengatasi kelelahan ini? Memperbanyak waktu tidur menjadi cara yang ampuh dan tepat untuk di lakukan. Waktu tidur juga sebaiknya jangan dilakukan pada malam hari. Tidur pada pagi atau siang hari bisa dilakukan untuk menjaga stamina. Sementara pada malam hari usahakan untuk tidur lebih awal untuk mendapatkan waktu yang lebih panjang untuk tidur. Jika tak mungkin dilakukan pada hari biasa, gunakan waktu akhir pekan Mama dengan istirahat yang cukup.
Selain itu, Mama bisa mengatur makanan untui menambah energi saat hamil. Kedelai dapat memenuhi kebutuhan kalori Mama sehari-hari. Maka, kedelai sangat disarankan untuk Mama konsumsi. Meskipun banyak kalori, kedelai tidak menimbulkan lemak dalam tubuh karena mengandung protein, serat, zat besi, dan omega 3. Protein dalam telur juga baik untuk memberikan energi pada Mama hamil.
Baca juga: Ini cara mengatasi kelelahan di awal kehamilan
Buah-buahan juga baik bagi Mama yang sering merasa ingin pingsan saat hamil. Salah satu buah yang bisa Mama konsumsi yakni jeruk. Kandungan air dalam jeruk sangat baik untuk meningkatkan energi Mama. Selain itu, jeruk kaya akan vitamin C, folat, dan serat. Jadi, jangan ragu untuk memilih jeruk sebagai makanan penambah energi saat hamil.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR