4 Ketakutan Ibu Hamil yang Ternyata Mitos Belaka

By Gisela Niken, Selasa, 25 April 2017 | 22:23 WIB
Ketakutan ibu hamil sebenarnya ada yang hanya mitos belaka (Gisela Niken)

Baca juga: Ketakutan yang Sering Dialami Mama Saat Hamil Muda 

4. Minum air es berbahaya bagi janin dan berat badan ibu

FAKTA: Yang perlu diwaspadai adalah tambahan pada air tersebut, misalnya gula, zat penambah rasa, dan soda. Asupan gula berlebih akan membuat lonjakan kenaikan berat badan yang akan meningkatkan risiko preeklamsia pada ibu. Preeklamsia atau tekanan darah tinggi pada kehamilan bisa menyebabkan terjadinya kelahiran prematur dan berat badan lahir rendah.

Jadi, sebenarnya tak ada hubungannya antara suhu pada minuman dengan kondisi janin serta berat badan Ibu. “Justru Ibu perlu banyak mengonsumsi air putih yang banyak mengingat janin juga membutuhkan asupan darah dan oksigen,” ujar  Lauren Hyman, seorang dokter obgin di West Hills, California.