Inilah 7 Manfaat Menakjubkan Saat Mengonsumsi Roti Selama Kehamilan

By Fadhila Auliya Widiaputri, Rabu, 4 April 2018 | 13:52 WIB
Roti gandum baik untuk kehamilan (John Sherman Photography)

Nakita.id - Moms, ingat akan pesan dokter, keluarga, maupun kerabat untuk anjuran makanan selama masa kehamilan?

BACA JUGA: Layaknya Sosialita, Ini Gaya Berpakaian Angel Lelga Paling 'Nyentrik'

Ya, buah-buahan, sayuran, susu, daging, dan biji-bijian tentu menjadi beberapa makanan yang mereka anjurkan. 

Sebab beberapa makanan tersebut telah terbukti memiliki banyak manfaat untuk kesehatan ibu dan tumbuh kembang janin.

Namun siapa sangka, di luar beberapa makanan tersebut roti juga memiliki manfaat yang tak kalah menakjubkan untuk ibu hamil.

BACA JUGA:  Mengenal Kanker Kolerektal, Pembunuh Nomor 3 yang Sering Diabaikan

Dilansir dari momjunction.com, roti merupakan salah satu makanan yang bergizi dan sehat karena kaya akan nutrisi penting, serat, dan mineral.

Terlebih pada roti gandum.

Dimana proporsi serat yang tinggi pada roti gandum dapat membantu ibu hamil melancarkan pencernaan dan mempertahankan gerak usus yang teratur untuk mengurangi konstipasi serta diare selama kehamilan.

Tak hanya itu, setidaknya ada 7 manfaat menakjubkan yang dapat Moms rasakan ketika mengonsumsinya selama kehamilan.

BACA JUGA: Bisakah Kanker Ovarium Terdeteksi Saat Hami? Begini Penjelasannya

Apa saja manfaatnya?

Menurunkan tekanan darah

Stres berlebihan selama kehamilan dapat menyebabkan tekanan darah tinggi.

BACA JUGA: Dona Agnesia Pulang, yang Dilakukan Anaknya Bikin Warganet Baper

Mengonsumsi roti dapat mengatasi itu karena dapat menjaga kadar kolesterol dan trigliserida dalam tubuh, sehingga mengurangi tingkat tekanan darah ke normal.

Mengatur Gula Darah

Seorang wanita pada umumnya memiliki risiko terkena diabetes semasa kehamilan.

Khususnya diabetes gestasional.

Roti gandum utuh dengan serat tinggi dapat membantu menjaga kadar gula darah dan mencegahnya dari lonjakan tiba-tiba.

BACA JUGA: Jangan Anggap Sepele, Ini Penyebab Stres Pada Janin di Dalam Kandungan

Kaya kalsium

Selama kehamilan, seorang ibu membutuhkan banyak kalsium untuk membantu perkembangan dan pertumbuhan janin. Hal ini bisa didapatkan dari roti gandum utuh.

BACA JUGA:Lama Tak Muncul, Ini yang Dilakukan Asmirandah dan Jonas Sekarang

Sebab, roti gandum utuh mengandung proporsi kalsium moderat yang bermanfaat untuk ibu hamil.

Persediaan Vitamin C

Selain kandungan kalsium yang tinggi, roti gandum utuh juga kaya akan vitamin C yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh ibu hamil.

BACA JUGA: Siapa Sangka, Memar Ungu di Perut Jadi Peringatan Awal Kanker Ovarium

Mempertahankan metabolisme tubuh

Roti gandum utuh juga kaya akan vitamin B, thiamin, riboflavin, dan niacin.

Semua elemen ini penting untuk membantu metabolisme tubuh ibu hamil.

Mengurangi asma

Mengonsumsi roti gandum selama kehamilan dapat mengurangi gejala asma atau ketidaknyamanan bernafas pada ibu hamil.

BACA JUGA: Jarang Terekspos, Vokalis Band Ini Ternyata Miliki Putri Sangat Cantik

Mencegah batu empedu

Makanan yang tinggi akan serat seperti roti gandum atau sereal dapat membantu seseorang terhindar dari risiko batu empedu.

Termasuk pula bagi ibu hamil.

BACA JUGA: Beberapa Fakta Menarik Tentang Bayi Yang Lahir di Bulan April Menurut Riset