Intip 4 Manfaat Ajaib Minyak Zaitun untuk Kesehatan Rambut!

By Ine Yulita Sari, Minggu, 20 Januari 2019 | 14:54 WIB
Minyak zaitun untuk membersihkan arteri (pexels.com)

Nakita.id - Ternyata manfaat minyak zaitun bukan hanya untuk makanan, tapi juga bagi kecantikan.

Minyak yang satu ini memang memiliki banyak manfaat, baik diaplikasikan dari luar maupun ke dalam tubuh.

Baca Juga : Kaya Manfaat Yang Mencengangkan, 5 Mitos Seputar Minyak Zaitun Ini Bikin Salah Kaprah!

Kandungan yang ada pada minyak zaitun adalah vitamin E dan K, serta asam lemak.

Tidak hanya berguna untuk kulit, vitamin E juga berguna untuk rambut.

Minyak zaitun mengandung antioksidan yang dapat membantu menyehatkan kulit kepala sehingga rambut terjaga kesehatannya.

Bagi Moms yang ingin melakukan perawatan rambut menggunakan minyak zaitun di rumah, berikut manfaat minyak zaitun yang harus diketahui.

Baca Juga : Selain Menyehatkan, Jeruk Nipis Punya Banyak Manfaat untuk Ibu Hamil

1. Menghilangkan ketombe

Dalam minyak zaitun terdapat semua campuran yang dibutuhkan kulit kepala Moms untuk menghilangkan ketombe.

Baca Juga : Gagal Lompat, Jennie Malah Tendang Jisoo saat Konser Blackpink, Intip Hunian yang Bernilai Miliaran Rupiah

Cukup campur sedikit lemon dengan minyak zaitun sebelum memijatnya dengan lembut di kulit kepala Moms.

2. Melembutkan rambut

Jika rambut Moms bertekstur rapuh dan kasar, Moms bisa mengoleskan sedikit minyak zaitun pada rambut.

Hal tersebut akan melembutkan rambut dan mengurangi rambut yang kusut.

3. Membantu rambut tumbuh lebih kuat

Minyak zaitun kaya dengan banyak vitamin yang membantu mengunci keratin di rambut Moms.

Baca Juga : Rutin Konsumsi Bawang Putih Ternyata Mampu Kurangi Risiko Teserang Kanker!

Minyak zaitun juga menjadi salah satu hal terbaik yang dapat Moms gunakan untuk membuat rambut tumbuh lebih kuat dan lebih berkilau.

4. Rambut tumbuh lebih panjang

Menggunakan minyak zaitun untuk pertumbuhan rambut adalah ide bagus, karena menghilangkan kelebihan penumpukan sebum.

Baca Juga : Bukan Hanya Aurel yang Memukau, Intip Transformasi Sang Adik, Azriel Hermansyah yang Makin Menawan

Karena sebum menghambat pertumbuhan folikel rambut baru dan pertumbuhan rambut secara umum.

Menggunakan minyak zaitun secara teratur dapat membantu rambut Moms tumbuh lebih panjang.