Jangan Konsumsi 7 Makanan dan Minuman Ini Saat Naik Pesawat, Ini Alasannya

By Ratnaningtyas Winahyu, Sabtu, 16 Maret 2019 | 12:58 WIB
Terdapat sejumlah makanan yang sebaiknya tidak dikonsumsi di pesawat (pixabay.com/Free-Photos)

5. Minuman Berkarbonasi

Hindari konsumsi minuman berkarbonasi selama penerbangan

Kadar oksigen yang lebih rendah selama penerbangan bisa dibilang cenderung berisiko, terutama bagi Moms yang memiliki gangguan paru-paru.

Sebuah studi di European Respiratory Journal menemukan bahwa 18% penumpang dengan penyakit paru-paru setidaknya mengalami gangguan pernapasan ringan selama penerbangan.

Lebih buruk lagi, ekspansi gas pada ketinggian tertentu dapat meningkatkan tekanan pada paru-paru.

The Aerospace Medical Association merekomendasikan untuk menghindari minuman berkarbonasi, yang dapat meningkatkan pembentukan gas dan mengganggu pernapasan.

Untuk menjaga agar tubuh tetap terhidrasi dan produksi gas berkurang, makan perbanyak minum air putih. 

Baca Juga : Resep dan Bahan MPASI 11 Bulan Sederhana: Telur Orak-arik Kaya Protein

6. Buah Kering 

Konsumsi buah kering berisiko memperburuk masalah pernapasan

Jika Moms mengalami asma, sebaiknya hindari konsumsi buah kering sebelum naik pesawat.

Menurut jurnal Gastroenterology and Hepatology from Bed to Bench, buah kering mengandung sulfit yang dapat meningkatkan serangan dan memperburuk masalah pernapasan.