Anissa Aziza Cemas karena Janinnya Sungsang Jelang Persalinan, Ini Cara Mudah Mengatasi Posisi Bayi Sungsang

By Ine Yulita Sari, Senin, 25 Maret 2019 | 13:27 WIB
Gaya Anissa Aziza dengan dress off shoulder (Instagram/@anissaaziza)

Namun, tetap sebaiknya konsultasikan dahulu kepada dokter sebelum mencoba salah satu posisi ini.

Apalagi jika Moms memiliki kondisi kesehatan khusus seperti tekanan darah tinggi, atau sedang cedera, atau sedang dirawat di rumah sakit.

Posisi tubuh ibu yang bisa membantu mengatasi bayi sungsang dalam rahim adalah:

1. Breech tilt

Baca Juga : Bunga Citra Lestari Tak Kontrol Makan Demi Gemukkan Badan, Ini Cara Naikkan Bobot dengan Sehat

Cobalah berbaring di atas papan keras yang cukup lebar dan kuat, misalnya papan setrika.

Papan tersebut bisa disangga ke sofa atau kursi rumah yang kokoh dan tidak mudah bergeser.

Sangga papan tersebut di sofa yang tingginya sekitar 30,5 cm sampai 45,7 cm.

Kemudian berbaring di papan tersebut dengan posisi kepala Ibu ada di bawah, dan kaki ibu ada di papan bagian atas.