Selama Ini Jadi Masakan Favorit Saat Iduladha, Daging Kurban Ternyata Sebaiknya Tidak Diolah Menjadi Sate, Ini Alasannya

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 30 Juli 2020 | 16:00 WIB
Daging hasil kurban sebaiknya tidak diolah menjadi sate (Freepik.com)

Mengutip dari Kompas.com, Executive Chef Aprez Catering by Amuz Group Chef Stefu Santoso menjelaskan, daging kurban yang baru dipotong masih sangat segar, sehingga tidak bisa langsung dikonsumsi karena teksturnya masih keras.

Agar tekstur daging menjadi lebih empuk, maka dari itu diperlukan waktu untuk proses aging atau pelayuan terlebih dahulu.

"Untuk dijadikan sate saya tidak rekomen karena akan keras," kata Chef Stefu dalam sesi kulwap media, beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Gunakan Baking Soda Untuk Bikin Daging Kurban Saat Iduladha Lebih Empuk, Begini Cara Praktis dan Cepatnya

Salah satu cara yang dapat Moms lakukan untuk membuat daging tidak terlalu keras adalah dengan dibungkus terlebih dahulu dengan daun pepaya.

Akan tetapi, yang perlu diingat, proses ini sebaiknya tidak dilakukan terlalu lama ya Moms, karena bisa memunculkan rasa pahit.

Lebih lanjut, Chef Stefu menyarankan agar daging kurban diolah dengan metode wet cooking atau metode makanan yang dimasak dengan menempatkannya pada air panas atau terekspos uap panas.

Baca Juga: Berhenti Makan Daging Selama 9 Bulan Berturut-turut, Wanita Ini Kaget Lihat Apa yang Terjadi Pada Tubunya