Jangan Pernah Lakukan Kebiasaan Sederhana Ini Lagi Jika Tak Ingin Tubuh Jadi Gampang Sakit dan Tertular Virus Corona

By Ratnaningtyas Winahyu, Jumat, 27 November 2020 | 11:06 WIB
Kebiasaan sederhana ini dapat menurunkan daya tahan tubuh (Freepik.com/jcomp)

3. Mengonsumsi makanan dengan kadar gula yang tinggi

Tak hanya makanan berlemak, makanan yang kandungan gulanya tinggi juga dapat mengancam daya tahan tubuh Anda.

Sebab, kadar gula yang tinggi terbukti dapat mengurangi kemampuan sel darah putih dalam menghancurkan bibit penyakit.

4. Merokok dan minum alkohol

Merokok dan minum minuman beralkohol sebaiknya dihindari karena akan mengurangi dan menurunkan imunitas tubuh.

Dalam rokok, diketahui ada zat-zat kimia berbahaya yang bisa menyebabkan kanker, juga akan masuk ke dalam aliran darah untuk mencapai organ-organ yang ada di tubuh, dan merusak respons imun yang ada.

Kebiasaan merokok juga akan membuat kadar antioksidan, seperti vitamin C, di dalam darah menjadi berkurang.

Baca Juga: Penderita Asma Lebih Rentan Terkena Covid-19, Yuk Ketahui 5 Makanan yang Harus Dihindari

Padahal, antioksidan itu sangat berguna untuk melindungi tubuh dari kerusakan sel akibat radikal bebas.

5. Mengalami stres

Stres bisa menyebabkan perubahan-perubahan fisiologis yang dapat melemahkan sistem imunitas tubuh seseorang.

Orang yang mengalami stres sebenarnya sudah mulai memasuki “jenjang sakit”.

Tekanan yang terus-menerus mengakibatkan menurunnya zat-zat kimia dalam tubuh, seperti hormon adrenalin dan kortisol, yang akhirnya menekan dan merusak sisten imun dalam tubuh.

Dalam berbagai penelitian pun telah membuktikan, bahwa stres sangat berhubungan dengan menurunnya kinerja Natural Killer Cell, sel darah putih, dan antibodi dalam darah.

#NakitaCovid-19

Baca Juga: Isyaratkan Vaksin Covid-19 Sudah Siap Edar, Menteri Erick Thohir Kasih Tahu Cara Pesan Vaksin Secara Mandiri, Begini Alurnya

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "7 Kebiasaan yang Bisa Turunkan Daya Tahan Tubuh".