Tak Hanya Bantu Turunkan Berat Badan, 4 Kebiasaan Pagi Hari Ini Juga Ampuh Usir Lemak di Perut

By Poetri Hanzani, Kamis, 31 Desember 2020 | 09:39 WIB
Kebiasaan pagi hari yang dapat menurunkan berat badan. (freepik.com/drobotdean)

Tak Hanya Bantu Turunkan Berat Badan, 4 Kebiasaan Pagi Hari Ini Juga Ampuh Usir Lemak di Perut 

Nakita.id - Ada beberapa kebiasaan pagi yang dapat membantu menurunkan berat badan.

Setiap orang tentu mempunyai kebiasaan pagi yang berbeda-beda.

Namun bagi Moms yang ingin menurunkan berat badan, maka mulai terapkan beberapa kebiasaan ini di pagi hari.

Baca Juga: Tak Semua Dikenal Buruk Ternyata 4 Keju Ini Aman Dikonsumsi Saat Menurunkan Berat Badan, Yuk Catat!

Pastikan Moms memulai hari dengan kebiasaan makan dan gaya hidup yang sehat.

Ketahui apa saja kebiasaan pagi hari yang dapat dengan mudah menurunkan berat badan.

1. Sarapan

Sarapan sangat penting untuk menunjang aktivitas kita seharian.

Mulai hari dengan sarapan akan memberi kita energi.

Baca Juga: Punya Kalori yang Rendah 4 Sayuran Ini Membantu Menurunkan Berat Badan, Cari Tahu Caranya

Melansir laman Doctor NDTV, sarapan juga membantu menstabilkan kadar glukosa.

Jika kita melewatkan sarapan pagi dapat memperlambat metabolisme dan proses pembakaran lemak tubuh.

Konsumsilah menu makanan sehat untuk sarapan seperti telur, ayam, dan protein batangan.

Baca Juga: Tanpa Perlu Capek Olahraga dan Diet, Menurunkan Berat Badan dengan Cara Ini Dijamin Hasilnya Bikin Puas

Ini akan membuat kita merasa kenyang dan terhindar dari rasa lapar yang berlebihan.

2. Minum cukup air

Ilustrasi minum air putih.

Rutin minum satu atau dua gelas air hangat di pagi hari dapat membantu menurunkan berat badan.

Minum air di pagi hari dapat membersihkan saluran pencernaan dan meningkatkan metabolisme.

Minum cukup air juga membuat tubuh kita selalu terhidrasi.

Baca Juga: Ampuh Turunkan Berat Badan dalam Waktu Singkat, Perhatikan Hal Penting Ini Sebelum Lakukan Diet Militer

3. Mendapat sinar matahari yang cukup

Sinar matahari di pagi hari dapat membantu menurunkan berat badan kita.

Tak hanya menurunkan berat badan, mendapat sinar matahari saat pagi hari juga menjaga tubuh tetap sehat dan memberi kita energi sepanjang hari.

Baca Juga: Cuma Rutin Konsumsi 5 Buah Ini Bisa Bantu Turunkan Berat Badan, Anda Pasti Akan Senang dengan Hasilnya

4. Olahraga

Olahraga

Olahraga di pagi hari sebelum memulai aktivitas dapat membantu menurunkan berat badan dengan mudah.

Moms bisa mulai dengan jalan kaki, yoga, lari atau bersepeda.

Tak hanya sehat, tubuh pun menjadi lebih aktif dan bugar.

Baca Juga: Getol Menurunkan Berat Badan akan Sia-sia Jika Moms Kecolongan Konsumsi 4 Minuman yang Diklaim Menyehatkan Ini