Begini Kunci Sukses Membuat Anak Tetap Senang Menjalani Sekolah di Rumah Hanya dengan Bermodalkan Mainan Tradisional

By Shinta Dwi Ayu, Minggu, 24 Januari 2021 | 14:37 WIB
Ilustrasi anak belajar di rumah. (Freepik)

Nakita.id- Seperti yang kita ketahui masalah pandemi Covid-19 masih belum terselesaikan hingga saat ini.

Hal tersebut yang membuat wacana belajar di sekolah harus ditunda kembali.

Rencananya sekolah tatap muka kembali dibuka pada awal tahun 2021.

Namun, hal tersebut gagal dilaksanakan karena angka kasus Covid-19 yang belum juga mereda hingga saat ini.

Baca Juga: Tak Perlu Cemas Moms, Ini Solusi Para Orangtua untuk Hadapi Tantangan Dampingi Anak Selama Belajar di Rumah

Kegiatan belajar di rumah sering kali menjadi beban tersendiri bagi anak dan orangtua.

Pasalnya orangtua harus pandai membagi waktu untuk menemani anak sekolah di rumah, mengurus rumah, dan pekerjaan kantornya.

Anak-anak pun sudah banyak yang merasa bosan karena tidak bisa berinteraksi langsung dengan teman-teman, dan gurunya di sekolah.

Baca Juga: Moms Bisa Bantu Si Kecil Kelola Stres Akibat Sekolah dari Rumah dengan Cara Ini

Hal tersebut juga dirasakan oleh salah satu influencer bernama Wiwied Salman.

Wiwied mengatakan, kegiatan bersekolah dari rumah merupakan suatu tantangan bagi dirinya dan sang buah hati.

"Belajar dari rumah merupakan suatu challenge buat semua Moms. Ini adalah tantang buat aku dan anakku," ungkap Wiwied dalam acara 'Smart Parent Happy Kids' yang diadakan oleh Anchor Boneeto dan disiarkan langsung di Instagram @Nakita.id, dan @majalah_bobo, Minggu (24/01/2021).

Menurut Wiwied pada tahap awal sangat wajar jika Moms mengalami stres.

Namun, jika didiamkan lama kelamaan akan menjadi berbahaya.

Cara agar membuat anak tetap senang menjalani sekolah di rumah adalah bisa dengan ciptakan kegiatan yang sesuai dengan hobi sang buah hati.

"Selalu tetap semangat, ciptakan kegiatan yang sesuai dengan hobi mereka, tetap lakukan hal yang anak suka, buang stresnya," ungkap Wiwied.

Baca Juga: Tetap Happy Meski Belajar di Rumah, Yuk Moms Lakukan Tips Mudah Ini

Wiwied juga menegaskan kunci anak tetap senang meski harus bersekolah di rumah harus diawali dengan kondisi hati Moms yang senang juga.

"Kuncinya adalah tetap menikmati, selalu happy dalam hal-hal positif," tambahnya.

Acara Boneeto.

Baca Juga: Jangan Kewalahan Moms, Ini Cara Mudah Dampingi Si Kecil Belajar di Rumah

Sedangkan menurut Rizha Gandjar atau akrab disapa Riris yang merupakan seorang Moms sekaligus menjabat sebagai Marketing Manager Anchor Boneeto mengatakan, pandemi juga mendatangkan hikmah.

Hikmah bagi orang tua adalah bisa melihat perkembangan dan pertumbuhan anak setiap harinya 

"Semenjak pandemi bisa lihat pertumbuhan dan perkembangan anak dari mulai bangun tidur, sarapan, sampai mau tidur lagi," kata Riris.

Riris mengatakan, kunci sukses agar anak tetap senang menjalani kegiatan sekolah di rumah adalah Moms harus tetap bisa menciptakan suasana yang menyenangkan.

"Membawa fun supaya anaknya happy terus," tambahnya.

Riris juga berbagi pengalaman, bahwa untuk mengatasi kebosanan anak ia sering kali memanfaatkan mainan tradisonal.

Baca Juga: Bukan Hanya Moms, Begini Peran Penting yang Harus Dilakukan #AyahSIAP Agar Kegiatan Belajar di Rumah Anak Menjadi Berkualitas

Salah satu mainan tradisional yang sering digunakan adalah congklak.

Riris sering kali mengajak, sang buah hati bermain congklak usai pekerjaannya selesai, dan kegiatan sekolah anak selesai.

Baca Juga: Bantu Moms Tingkatkan Karakter, Ini yang Harus Dilakukan #AyahSIAP Selama Si Kecil Sekolah di Rumah Bersama Guru

Dengan begitu, sedikit banyak bisa mengatasi kebosanan anak.

Sedangkan Wiwied, sering kali membiarkan anaknya belajar sambil mendengarkan musik untuk mengatasi kebosanan tersebut.

Nah karena banyak anak yang merasa bosan akibat sekolah di rumah, Anchor Boneeto juga sudah mengadakan berbagai kegiatan dan campaign Moms.

Kegiatan-kegiatan tersebut sengaja dilakukan agar Moms dan Si Kecil tidak merasa bosan.

Baca Juga: Bantu Moms Dampingi Si Kecil Selama Belajar di Rumah Saat Pandemi, #AyahSIAP Lakukan Hal Penting Ini

Salah satu acara yang sedang diadakan adalah "My Boneeto Pantun Hebat" kegiatan ini bisa diikuti oleh Si Kecil agar tetap  bisa berinteraksi dengan anak lainnya melalui video call.

Baca Juga: Ini yang Harus Dilakukan #AyahSIAP Agar Anak Tidak Stres Selama Belajar di Rumah

Untuk info lebih lanjutnya Moms bisa mencari tahu di akun Instagram @boneetoid.

Anchor Boneeto sendiri merupakan susu perkembangan dan pertumbuhan untuk usia anak sekolah yang memiliki nilai nutrisi tinggi.