Gula Darah Tinggi Belum Tentu Diabetes, Kenali Ciri-ciri Hiperglikemia Berikut Ini dan Cara Pencegahaannya

By Amallia Putri, Sabtu, 30 Oktober 2021 | 07:30 WIB
Sering cepat lelah salah satu tanda hiperglikemia ()

Walaupun bisa menyerang siapa saja, hiperglikemia ini tetap bisa dihindari.

Dengan pola hidup yang sehat, hiperglikemia bisa dihindari.

Menjaga pola makan yang sehat perlu dilakukan agar terhindar dari risiko hiperglikemia.

Ada beberapa makanan yang bisa dikonsumsi untuk menghindari hiperglikemia, salah satunya brokoli.

Melansir dari Healthline, brokoli memiliki senyawa sulphoraphane yang berguna untuk menjaga gula darah.

Tak heran jika brokoli merupakan salah satu sayuran yang kerap dikonsumsi bagi Moms yang sedang diet untuk mengurangi berat badan.

Perlu diingat, cara terbaik untuk menikmati brokoli adalah dengan dikukus.

Banyak Moms yang menikmati brokoli dengan cara direbus.

Baca Juga: Moms Wajib Tahu, Hanya dengan Kebiasaan Baik Berikut Ini Bisa Tetap Jaga Gula Darah

Namun, sebenarnya hal ini tidak disarankan.

Melansir dari Business Insider, merebus brokoli hanya akan merusak kandungan brokoli yang bermanfaat bagi tubuh.

Maka yang terbaik adalah mengukus brokoli.

Untuk tekstur dan rasa yang baik, brokoli sebaiknya dikukus selama 5 menit.

Labu juga bisa dikonsumsi sebagai pengontrol gula darah dalam tubuh.

Labu mengandung polisakarida yang baik untuk mengontrol gula darah.

Tak hanya daging labu saja yang bisa dimanfaatkan sebagai pengontrol gula darah.