Punya Banyak Manfaat Kesehatan, Sayangnya Camilan Kesukaan Sejuta Umat Ini Malah Bakal Jadi Bumerang Kalau Dikonsumsi Berlebihan

By Debora Julianti, Senin, 1 November 2021 | 18:08 WIB
Bahaya kacang bagi kesehatan (Pixabay)

Menaikkan Berat Badan Dengan Cepat

Kacang-kacangan adalah salah satu makanan yang direkomendasikan sebagai sumber protein dan juga serat dalam menu diet kita iya Moms.

Kacang-kacangan diyakini sebagai makanan yang berperan dalam menurunkan berat badan berlebih atau mempertahankan berat badan yang ideal.

Namun karena tahu kacang bagus untuk diet, terkadang kita lupa untuk membatasi konsumsi kacang-kacangan tersebut.

Konsumsi kacang-kacangan secara berlebih dapat mempercepat peningkatan berat badan kita nih.

Ini karena kandungan kalorinya yang cukup padat, setiap ons kacang-kacangan mengandung lebih banyak energi dibandingkan dengan makanan lainnya.

Menyebabkan Asam Urat

Penyakit asam urat memang umumnya dialami oleh oran tua, namun ternyata generasi muda juga bisa mengalami penyakit ini lho.

Salah satu penyebab munculnya asam urat adalah konsumsi kacang-kacangan yang berlebihan.

Kandungan senyawa purin pada kacang-kacangan, terutama kacang kedelai dan kacang merah inilah yang akan memicu asam urat.

Baca Juga: Tak Perlu Keluarkan Banyak Uang Untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi, Rutin Makan Kacang Lentil Jadi Jawabannya