Beli Buah Apel dan Nanti Malam Diolah Jadi Seperti Ini, Besok Pagi Pasti Tubuh Mengalami Perubahan Menakjubkan Ini

By Aullia Rachma Puteri, Jumat, 19 November 2021 | 15:30 WIB
Manfaat minum air rebusan apel dan cara membuat air rebusan apel (Freepik/ Sergejs Rahunoks)

Nakita.id - Moms tentu sudah tidak asing lagi dengan buah apel.

Buah apel rasanya manis dan kaya manfaat.

Pasalnya buah apel mengandung vitamin dan mineral yang bagus untuk tubuh.

Mengutip dari berbagai sumber buah apel mengandung vitamin A, vitamin C, dan vitamin K.

Serta buah apel juga mengandung kalsium dan fosfor.

Maka tak heran banyak yang mengonsumsi buah apel karena banyak manfaatnya untuk tubuh.

Baca Juga: Siapa Bilang Penderita Diabetes Tidak Boleh Makan yang Manis-manis, Buah Apel yang Diolah Seperti Ini Ternyata Bisa Dijadikan Snack untuk Diabetes

Biasanya Moms mengonsumsi buah apel di siang hari sebagai camilan menunggu makan malam.

Moms bisa mengonsumsinya secara langsung atau mengolahnya menjadi jus apel.

Tapi tahukah Moms kalau ternyata buah apel bisa dijadikan minuman yang disebut air rebusan apel?

Ya, dengan minum air rebusan apel tubuh akan jadi sehat dan penyakit mematikan tidak berani mendekat.

Baiknya untuk minum air rebusan apel sebaiknya minum sebelum tidur.

Mengutip dari NDTV Food berikut manfaat minum air rebusan apel sebelum tidur:

1. Tingkatkan kekebalan

Kandungan vitamin C dalam air rebusan apel sangat baik untuk bantu tingkatkan kekebalan tubuh.

Sistem kekebalan ini juga penting untuk menurunkan berat badan secara efektif.

2. Turunkan kolesterol

Buah apel mempunyai kandungan serat yang cukup banyak.

Minum air rebusan apel ini bisa membuat perut terasa kenyang lebih lama.

Baca Juga: Selamat Tinggal Penyakit Kronis! Ini Manfaat Buah Apel yang Bisa Sembuhkan Beragam Penyakit Mulai dari Kanker Hingga Asma

Tak hanya itu, minum air rebusan apel juga kaya dengan antioksidan yang bisa membantu menurunkan kolesterol jahat.

3. Pencernaan yang sehat

Pencernaan yang sehat juga berperan dalam penurunan berat badan.

Ini karena apel mengandung serat larut di dalamnya, yang mana baik untuk bantu menurunkan berat badan.

Berat badan turun, sistem pencernaan juga sehat.

4. Mengatur kadar gula darah

Minum air rebusan apel juga dipercaya bisa membantu mengatur kadar gula darah tetap stabil.

Sehingga mencegah terjadinya pelonjakan atau penurunan kadar gula darah secara tiba-tiba.

Selain itu, juga mencegah keinginan Moms makan berlebihan.

5. Rendah kalori

Apel salah satu buah yang rendah dengan kalori.

Cara membuat air rebusan apel

Untuk membuat air rebusan apel Moms cukup menyiapkan apel yang sudah dicuci.

Baca Juga: Tak Berniat Menakut-nakuti, Tapi Tolong Mulai Hari Ini Orang-orang dengan Kondisi Kesehatan Seperti Ini Stop Makan Apel, Ahli Sudah Peringatkan Bahayanya

Kemudian siapkan juga air 1 gelas.

Rebus apel yang sudah dipotong kecil-kecil bersama dengan air putih, tunggu sampai mendidih dan berubah warna.

Minum air rebusan apel selagi hangat.

Selamat mencoba!