Tinggalkan Kebiasaan Mencuci Daging Ayam Mentah! Berisiko Bagi Tubuh

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 14 Maret 2018 | 09:34 WIB
Kebiasaan Mencuci Daging Ayam Mentah Ternyata Salah (thejournal)

BACA JUGA: Dengan 3 Benda ini, Gelas Kaca yang Buram Langsung Bening Kembali

Kenyataannya, mencuci daging ayam yang mentah akan meningkatkan risiko bakteri berbahaya yang justru akan menyebar secara langsung ke bak pencucian, permukaan sekitar dapur, dan bahkan masuk ke dalam tubuh dan terhirup karena proses aerosolosasi.

Ketika kita mengonsumsi makanan yang telah diperlakukan dengan cara tersebut, kita bisa lebih rentan terserang penyakit karena kontaminasi silang, walaupun kebanyakan di antara kita memang terlihat baik dan sehat-sehat saja ketika mengonsumsi makanan dengan kebiasaan mencuci daging yang mentah.

Perlu diketahui jika Moms tak perlu mencuci daging ayam mentah karena dengan merebus atau memasaknya dengan suhu yang tepat, akan lebih efektif membunuh bakteri-bakteri yang menempel pada daging ayam tersebut.

Lalu bagaimana jika daging ayam tersebut masih berlendir?

Untuk menghilangkan lendiir, Moms hanya perlu menyeka daging ayam tersebut dengan handuk kertas atau paper towel lalu kemudian buang kertas tersebut.

Sekarang Moms sudah mengetahui hal apa saja yang harus dilakukan dan juga dihindari. 

BACA JUGA: Daftar Khasiat Kubis yang Tak Terduga Jika Sering Dikonsumsi