Ini Pentingnya Gabung di Kelas Persiapan Persalinan Demi Menjaga Kesehatan Mental selama Masa Kehamilan

By Amallia Putri, Senin, 7 Maret 2022 | 15:33 WIB
Ini manfaatnya ikut kelas persiapan persalinan demi kesehatan mental bumil ()

Untuk mengetahuinya, Moms perlu mengetahui awal permasalahan dari gangguan kesehatan mental selama masa kehamilan.

Kecemasan bumil akan cenderung meningkat karena khawatir akan kesehatan dan keselamatan si Kecil saat dilahirkan.

Hal paling umum yang dikhawatirkan oleh bumil adalah apakah nanti si Kecil bisa lahir secara normal atau tidak.

Selain itu, Moms juga cemas akan masalah yang terjadi selama persalinan berlangsung, misalnya seperti rasa sakit, dan yang lainnya.

Apabila terjadi berlarut-larut tanpa melakukan sesuatu untuk mengatasinya, hal yang paling buruk terjadi adalah bumil mengalami depresi.

Padahal, masalah ini bisa diatasi dengan mengikuti kelas persiapan persalinan.

Dengan mengikuti persiapan persalinan, Moms bisa mengetahui kemungkinan apa saja yang akan terjadi selama persalinan.

Baca Juga: Peran Suami dalam Menjaga Kesehatan Mental Calon Ibu, Catat Apa Saja yang Bisa Dilakukan Ayah untuk Berbagi Peran dalam Pengasuhan Anak

Tentunya, selama mengikuti kelas persalinan, bumil bisa mendapat berbagai wawasan mengenai berbagai teknik mengatasi ketidaknyamanan selama menuju persalinan.

Dengan mengetahui hal ini, hal ini bisa menjadi salah satu sumber dukungan secara psikologis bagi Moms yang hendak melahirkan.

Misalnya, selama kelas persiapan persalinan, Moms bisa mengetahui teknik relaksasi yang baik.

Sudah banyak penelitian yang membuktikan bahwa mengetahui teknik relaksasi dari instruktur kelas persiapan persalinan bisa mengurangi tingkat kecemasan ibu hamil.