Catat! Buah-buahan Berikut Ini Tidak Boleh Dikonsumsi Saat Akan Minum Obat Kalau Tidak Mau Tubuh Jadi Tambah Sakit

By Syifa Amalia, Senin, 14 Maret 2022 | 17:28 WIB
Buah yang tidak boleh dikonsumsi bersama obat (Pexels.com)

Nakita.id – Buah menjadi sumber vitamin dan mineral yang berfungsi bagi tubuh.

Mengonsumsi buah setiap hari juga sangat disarankan untuk membuat tubuh jadi lebih sehat.

Namun, ada yang harus diperhatikan sebelum Moms akan mengonsumsi buah.

Misalnya, apakah sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu.

Pasalnya, ada beberapa buah-buahan ketika dikonsumsi secara bersamaan dengan obat justru akan menganggu cara kerja obat tersebut.

Nah, apa saja buah-buahan tersebut?

Melansir dari GridHEALTH, berikut ini adalah buah-buahan yang sebaiknya tidak dikonsumsi saat akan minum obat.

1. Jeruk

Meskipun jeruk memiliki banyak kandungan vitamin C, tetapi ada baiknya buah ini sebaiknya tidak kita konsumsi sebelum meminum obat.

Baca Juga: Tidak Akan Lagi Minum Obat Warung, Batuk Berdahak Berbulan-bulan Sembuh Cuma Karena Minum Jus Nanas, Semua Orang Bisa Buat di Rumah

Jeruk yang bercampur dengan obat bisa membuat kerja otot terganggu.

Selain itu, Moms juga akan merasa sangat mengantuk bahkan bisa menyebabkan halusinasi.

Terutama, jenis jeruk Bali juga sebaiknya dihindari karena mengandung senyawa yang dapat memblokir gangguan di usus dari sejumlah obat.

Di antaranya, seperti obat penurun kolesterol (statin), antidepresan, obat migrain, pengencer darah, obat tekanan darah, dan obat diabetes.

2. Durian

Durian sebaiknya kita dihindari saat akan minum obat. Karena kandungan zat-zat seperti methanol, ethanol, sulfur, dan bahkan alkohol dalam durian berbahaya.

Apalagi, bagi orang yang sedang menderita sakit maag dan diabetes sebaiknya menjauhi buah ini untuk sementara.

3. Apel

Apel boleh aja dimakan selama kita sakit, tetapi jangan langsung disantap saat Moms akan meminum obat, ya.

Baca Juga: Biasakan Makan Apel Dengan Kulitnya Setiap Pagi Selama Sebulan Secara Konsisten, Jangan Kaget Kalau Badan Jadi Jarang Sakit-sakitan

Karena, kandungan yang ada dalam buah ini bisa menghambat tubuh menyerap khasiat obat.

Sebaiknya Moms memberikan jeda waktu sekitar empat jam setelah meminum obat untuk mengonsumsi apel.

4. Anggur

Meskipun memiliki banyak vitamin  dan nutrisi lain yang diperlukan tubuh, tetapi anggur sebaiknya kita hindari saat akan minum obat

Anggur dapat menghancurkan kandungan yang ada di dalam obat sehingga efektivitas obat untuk diserap tubuh semakin terganggu.

5. Nanas

Memakan nanas bersamaan dengan obat sebaiknya dihindari.

Karena mengonsumsi buah yang banyak vitamin C nya ini dapat meningkatkan tekanan darah.

Tak hanya itu, buah ini juga dapat menghambat penyerapan obat di tubuh kita, apalagi jika kita sedang minum obat antibiotik.

Baca Juga: Jadi Trik Para Koki, Begini Cara Membersihkan Talenan Kayu Agar Tetap Awet, Pakai Jeruk Nipis Atau Garam