Bingung Ingin Masak Apa untuk Sahur Nanti? Coba Resep Cumi Goreng Tepung Saus Padang yang Enak dan Menggugah Selera Ini

By Poetri Hanzani, Sabtu, 2 April 2022 | 13:27 WIB
Olahan cumi goreng tepung untuk menu sahur (pexels/Shameel mukkath)

Nakita.id - Bingung masak apa saat sahur nanti?

Coba yuk Moms membuat menu sahur praktis dan lezat yang satu ini.

Cobalah Resep Cumi Goreng Tepung Saus Padang untuk disajikan sebagai menu sahur bersama keluarga di rumah.

Berikut bahan-bahan yang perlu Moms siapkan dan cara membuatnya.

Waktu: 30 Menit

Sajian: 2 Porsi

Bahan:

350 gram cumi, dibersihkan, dipotong bulat

1 sendok makan air jeruk nipis

Baca Juga: Mulai dari Anak-anak Sampai Orangtua Bisa Coba Konsumsi Minuman Ini Saat Sahur, Dijamin Lebih Berenergi Kuat Puasa Seharian

700 ml minyak untuk menggoreng

Bahan Pencelup (aduk rata):

75 gram tepung terigu

150 ml air es

Resep Cumi Goreng Tepung Saus Padang, Menu Sahur yang Bikin Keluarga Jadi Lebih Lahap Makan

1/2 sendok teh garam

Bahan Pelapis (aduk rata):

180 gram tepung terigu

2 sendok makan tepung beras

Baca Juga: Dadah Tubuh Lemas Saat Puasa! Ibadah Puasa Lancar dengan Tubuh Segar Bugar Ternyata Kuncinya Ada di Sahur dan Buka Puasa

1/2 sendok teh baking powder

1/2 sendok teh garam

Bahan Saus Padang:

1 buah bawang bombay, diiris panjang

2 buah cabai merah besar, dipotong bulat

1 sendok makan saus tiram

6 sendok makan saus tomat

2 sendok makan saus sambal

1/4 sendok teh garam

Baca Juga: Pantas Sangat Disarankan Makan 3 Butir Kurma Saat Buka Puasa, Ternyata Ini Manfaatnya yang Akan Dirasakan Tubuh

1/4 sendok teh merica bubuk

1 sendok teh gula pasir

1/2 sendok makan tepung sagu dan 1 sendok makan air, untuk mengentalkan

2 batang daun bawang, dipotong miring

350 ml air

2 sendok makan margarin, untuk menumis

Bumbu Halus:

3 buah cabai merah keriting

3 siung bawang putih

Baca Juga: Sedang Hamil dan Ingin Ikut Puasa Ramadan? Ketahui Suplemen Penting Bagi Ibu Hamil Puasa Saat Sahur

2 cm jahe

Cara Membuat Cumi Goreng Tepung Saus Padang:

1. Lumuri cumi dengan air jeruk nipis. Diamkan 20 menit.

2. Gulingkan cumi ke bahan pelapis, celup ke dalam bahan pencelup, gulingkan kembali ke dalam bahan pelapis. Goreng diatas api sedang sampai matang. Tiriskan.

3. Panaskan margarin. Tumis bawang bombay, cabai merah besar, dan bumbu halus sampai harum.

4. Masukkan saus tiram, saus tomat, saus sambal, garam, merica bubuk. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai mendidih.

5. Masukkan daun bawang. Aduk rata. Masak sampai matang. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sampai meletup-letup. Angkat.

6. Tata cumi diatas piring, siram dengan saus padang.

Baca Juga: Mudah Dibuat dan Lezat, Resep Bihun Goreng Daun Ketumbar Ini Cocok Banget Jadi Menu Sahur Disantap Bareng Keluarga

Artikel ini telah tayang di SajianSedap dengan judul "Resep Cumi Goreng Tepung Saus Padang Enak, Menu Sahur Praktis Dengan Siraman Saus Lezat"