Selain Rileks, Ini Segudang Manfaat Melakukan Yoga Selama Kehamilan

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Minggu, 6 Mei 2018 | 12:08 WIB
Manfaat yoga selama hamil sangat menguntungkan, ini daftarnya. (Pexels.com)

Nakita.id - Ketika mengandung, ibu hamil akan mengalami banyak perubahan pada tubuh yang kerap membuat enggan berolahraga.

Padahal, ada jenis olahraga yang aman dilakukan oleh ibu hamil salah satunya yaitu yoga.

Penelitian menunjukkan, melakukan yoga sebelum melahirkan memiliki manfaat menguntungkan untuk ibu hamil dan bayinya.

Selain itu,  mempraktikkan yoga secara rutin dapat meningkatkan kualitas tidur, mengurangi stres dan kegelisahan serta meningkatkan kekuatan otot menjelang persalinan.

BACA JUGA: Manfaat Olahraga Saat Hamil, Bisa Menguatkan Tubuh Saat Persalinan Lo!

Lalu, berapa usia ideal sebaiknya ibu hamil melakukan yoga?

"Sebenarnya bagi ibu hamil yang sudah terbiasa melakukan olahraga sebelum hamil selama sudah merasa nyaman boleh kapan saja, tetapi saya menyarankan di usia kehamilan 16 minggu.

Usia 16 minggu merupakan fase yang pas, karena saat itu kondisi kehamilan sudah cenderung stabil", ungkap Roro Widi Astuti selaku registered yoga teacher The Good Prana saat ditemui dalam One Day Workshop: "Happy Mommy, Happy Baby" di bilangan Jakarta Pusat, Sabtu (5/5).

Roro menuturkan bahwa latihan pernapasan dalam yoga akan membuat ibu hamil lebih tenang dan siap menghadapi persalinan.

BACA JUGA: Sedang Stres? Teknik Pernapasan Ini Efektif Bikin Moms Rileks

Tak hanya itu, yoga memiliki segudang manfaat lain untuk kehamilan yaitu sebagai berikut:

Tubuh mendapat dukungan positif