Yuk Buat Resep Lontong Kari untuk Menu Lebaran Nanti, Intip Bahan-bahannya dan Cara Membuatnya di Sini

By Poetri Hanzani, Jumat, 29 April 2022 | 15:43 WIB
Resep Lontong Kari, Menu Lebaran yang Pasti Jadi Favorit Di Meja Makan (Sajian Sedap)

Nakita.id - Selain ketupat dan opor ayam, Moms juga bisa membuat resep lontong kari.

Resep lontong kari bisa menjadi sajian tepat untuk menu lebaran.

Berikut bahan-bahan dan cara membuatnya, Moms.

Waktu: 30 Menit

Sajian: 8 porsi

Bahan:

8 buah lontong, potong-potong

Bahan Kari Ayam:

1 ekor ayam, potong 8 bagian

Baca Juga: Jangan Sampai Waktu Lebaran Malah Dirujuk ke Rumah Sakit, Mulai Sekarang Jangan Lagi Santap Makanan yang Banyak Disukai Orang Indonesia Ini, Bisa Picu Serangan Jantung

2 lembar daun salam

2 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan

2 cm jahe, memarkan

150 gram wortel, potong korek api

150 gram buncis, potong miring

4 sendok teh garam

1 sendok makan gula pasir

1/2 sendok teh merica bubuk

1.750 ml santan, dari 1 btr kelapa

Baca Juga: Begini, Lo, Cara Cuci Daging Ayam dan Sapi, Bahan Bikin Opor dan Sambal Goreng untuk Rayakan Hari Lebaran 2022

2 sendok makan minyak, untuk menumis

Bumbu Halus:

3 cm kunyit, bakar

3 butir kemiri, sangrai

8 butir bawang merah

3 butir bawang putih

1 sendok teh kari bubuk

4 buah cabai merah keriting

3 buah cabai merah besar

Baca Juga: Gak Akan Nyesel Sampai Lebaran, Makan Labu Kuning Bikin Tubuh Sehat Sampai Penyakit Kronis Ogah Mendekat, Coba Dulu Dari Sekarang

1/4 sendok teh ketumbar bubuk

1/4 sendok teh jintan bubuk

Bahan Pelengkap:

100 gram kerupuk kanji, goreng

2 sendok makan bawang merah goreng, untuk taburan

Cara Membuat Lontong Kari:

1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, serai, dan jahe sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.

2. Tuang santan. Masak sambil diaduk hingga mendidih. Masukkan wortel dan buncis. Bubuhi garam, gula pasir, dan merica bubuk. Aduk sampai matang.

3. Sajikan lontong bersama kari ayam dan pelengkap.

Baca Juga: Coba Buat Resep Kue Kering Choco Chip untuk Lebaran Bareng Keluarga Besar, Dijamin Bakal Nagih Terus Sama Si Kecil

Artikel ini telah tayang di SajianSedap dengan judul "Resep Lontong Kari Enak, Kreasi Lontong yang Lezat Untuk Menu Lebaran"