Daftar Vitamin Ibu Hamil dari Bidan yang Bisa Bumil Didapatkan Sejak Trimester Pertama Kehamilan

By Amallia Putri, Selasa, 31 Mei 2022 | 15:45 WIB
Ini dia sederet vitamin untuk ibu hamil dari bidan, penting untuk kesehatan Moms dan perkembangan janin (Dok. Nakita )

Bidan Wulan Mardikaningtyas, A.Md, Keb, menjelaskan soal vitamin ibu hamil dari bidan

Ada berbagai macam manfaat yang berikan oleh kalsium, baik untuk ibu hamil serta si Kecil yang ada di dalam kandungan.

Untuk ibu hamil, kalsium diperlukan untuk menghindari adanya hipertensi dan preeklamsia.

Sementara itu, untuk bayi yang masih di dalam kandungan, kalsium penting untuk meningkatkan perkembangan tulang dan giginya.

Melansir dari What To Expect, kalsium juga penting untuk perkembangan otot, hati, dan juga sistem syaraf si Kecil.

Baca Juga: Felicya Angelista Mengandung Janin Anak Kedua Padahal Sedang dalam Masa Menyusui, Begini Tips Ibu Hamil yang Masih Menyusui

4. Zat besi

Memasuki trimester kedua, Moms baru diberikan suplemen zat besi oleh bidan. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, zat besi penting untuk membentuk sel darah merah selama masa kehamilan.

Zat besi ini penting untuk mencegah terjadinya anemia atau kekurangan sel darah merah selama masa kehamilan.

Apa sih yang membuat ibu hamil menjadi rentan akan anemia? Bidan Wulan menjelaskan alasannya.

"Ini kan terjadi karena selama masa kehamilan terjadi pengenceran darah. Makanya suplemen zat besi ini diperlukan," jelas Bidan Wulan.

Menurut Bidan Wulan, sebenarnya pemberian zat besi ini bisa saja diberikan di trimester pertama saat Moms pertama kali berkunjung ke bidan.